6 HP Flagship Baru di Indonesia Harga Rp 8 Juta - Rp 20 Juta
Oppo Find X9 Pro digenggam dalam posisi landscape.(KOMPAS.com/Bill Clinten)
18:06
18 Desember 2025

6 HP Flagship Baru di Indonesia Harga Rp 8 Juta - Rp 20 Juta

Ringkasan:

  • Pasar Indonesia kedatangan banyak HP flagship baru dengan rentang harga Rp 8–20 jutaan, yang menyasar pengguna kelas atas dan dibekali spesifikasi premium seperti chipset kelas flagship, RAM besar, serta kamera resolusi tinggi.
  • Model yang tersedia berasal dari berbagai merek ternama, seperti Samsung, Vivo, Oppo, dan iQoo. Beberapa di antaranya meliputi Samsung Galaxy Xcover 7 Pro (Rp 8 jutaan), Vivo X300/X300 Pro (Rp 15–19 jutaan), Oppo Find X9/X9 Pro (Rp 14–20 jutaan), hingga iQoo 15 (mulai Rp 13 jutaan).
  • Sebagian besar HP flagship terbaru ini menggunakan chipset generasi terbaru, seperti MediaTek Dimensity 9500 dan Snapdragon 8 Elite Gen 5, dengan pilihan RAM hingga 16 GB dan penyimpanan sampai 1 TB, menjadikannya cocok untuk kebutuhan performa tinggi, fotografi, dan multitasking.

- Pengguna yang tengah mencari smartphone kelas atas alias flagship kiranya perlu mengetahui beberapa model HP terbaru yang tersedia di Indonesia. Belakangan ini, pasar Indonesia kedatangan beberapa HP flagship terbaru.

Rentang harga HP flagship terbaru itu bervariasi, mulai dari Rp 8 juta hingga Rp 20 juta.
Lantas, apa saja model HP flagship terbaru harga Rp 8-20 jutaan? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak daftar di bawah ini.

Daftar HP flagship baru harga Rp 8-20 jutaan

Berdasarkan catatan kami, HP flagship terbaru di Indonesia dengan harga Rp 8-20 jutaan, tersedia dalam berbagai merek dan model. Secara umum, model-model HP flagship tersebut menggunakan chipset kelas atas.

Misalnya, Vivo X300 yang dibekali RAM 12 GB atau 16 GB dengan chipset Mediatek Dimensity 9500, yang dijual mulai Rp 15 juta. Kemudian, iQoo 15 yang dibekali 12 GB atau 16 GB dengan chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5, yang dibanderol mulai Rp 13 jutaan.

Selain itu, masih ada beberapa model HP flagship terbaru lainnya yang tersedia di Indonesia. Adapun daftar HP flagship baru harga Rp 8-20 jutaan yang lebih lengkap adalah sebagai berikut.

1. Samsung Galaxy Xcover 7 Pro

Samsung Galaxy XCover7 ProSamsung Samsung Galaxy XCover7 Pro

Samsung Galaxy Xcover 7 Pro dirilis di Indonesia pada 21 November kemarin. Spesifikasi ponsel tangguh ini meliputi layar 6,6 inci, kamera utama 50 MP, chipset Snapdragon 7s Gen 3, dan baterai berkapasitas 4.350 mAh.

Spesifikasi Galaxy Xcover 7 Pro yang lebih detail bisa dibaca di artikel ini. Harga ponsel ini dibanderol Rp 8 jutaan. Adapun detail harga Galaxy Xcover 7 Pro di Indonesia untuk satu-satunya varian RAM dan memori penyimpanan yang tersedia adalah sebagai berikut:

  • Samsung Galaxy Xcover 7 Pro 6 GB/128 GB: Rp 8,5 juta

2. Vivo X300

Vivo X300 resmi meluncur secara global, Kamis (30/10/2025) di Eropa.Vivo Vivo X300 resmi meluncur secara global, Kamis (30/10/2025) di Eropa.

Vivo X300 dirilis di Indonesia pada 20 November kemarin. Spesifikasi Vivo X300 meliputi layar AMOLED 6,31 inci, kamera utama 200 MP, chipset Mediatek Dimensity 9500, dan baterai berkapasitas 6.040 mAh.

Spesifikasi Vivo X300 yang lebih detail bisa dibaca di artikel ini. Harga Vivo X300 dibanderol Rp 15 jutaan. Adapun detail harga Vivo X300 di Indonesia untuk dua varian RAM dan memori penyimpanan yang tersedia adalah sebagai berikut:

  • Vivo X300 12 GB/256 GB: Rp 15 juta
  • Vivo X300 16 GB/512 GB: Rp 17 juta

3. Vivo X300 Pro

Vivo X300 Pro dibekali layar LTPO AMOLED 6,78 inci dengan resolusi 1.260 x 2.800 piksel, refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan maksimum hingga 4.500 nits.
GSMArena Vivo X300 Pro dibekali layar LTPO AMOLED 6,78 inci dengan resolusi 1.260 x 2.800 piksel, refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan maksimum hingga 4.500 nits.

Vivo X300 Pro dirilis di Indonesia pada 20 November kemarin. Spesifikasi Vivo X300 Pro meliputi layar AMOLED 6,78 inci, kamera utama 200 MP, chipset Mediatek Dimensity 9500, dan baterai berkapasitas 6.510 mAh.

Spesifikasi Vivo X300 Pro yang lebih detail bisa dibaca di artikel ini. Harga Vivo X300 Pro dibanderol Rp 19 jutaan. Adapun detail harga Vivo X300 Pro di Indonesia untuk satu-satunya RAM dan memori penyimpanan yang tersedia adalah sebagai berikut:

  • Vivo X300 Pro 16 GB/256 GB: Rp 19 juta

4. Oppo Find X9

Oppo Find X9 varianw arna Red Velvet.KOMPAS.com/Bill Clinten Oppo Find X9 varianw arna Red Velvet.

Oppo Find X9 dirilis di Indonesia pada awal November kemarin. Spesifikasi Oppo Find X9 meliputi layar AMOLED 6,59 inci, kamera utama 50 MP, chipset Mediatek Dimensity 9500, dan baterai berkapasitas 7.025 mAh.

Spesifikasi Oppo Find X9 yang lebih detail bisa dibaca di artikel ini. Harga Oppo Find X9 dibanderol Rp 15 jutaan. Adapun detail harga Oppo Find X9 di Indonesia untuk dua varian RAM dan memori penyimpanan yang tersedia adalah sebagai berikut:

  • Oppo Find X9 12 GB/256 GB: Rp 14.999.000
  • Oppo Find X9 16 GB/512 GB: Rp 16.999.000

5. Oppo Find X9 Pro

Oppo Find X9 Pro varian Silk White dalam genggaman.KOMPAS.com/Bill Clinten Oppo Find X9 Pro varian Silk White dalam genggaman.

Oppo Find X9 Pro dirilis di Indonesia pada awal November kemarin. Spesifikasi Oppo Find X9 Pro meliputi layar AMOLED 6,78 inci, kamera utama 50 MP, chipset Mediatek Dimensity 9500, dan baterai berkapasitas 7.500 mAh.

Spesifikasi Oppo Find X9 Pro yang lebih detail bisa dibaca di artikel ini. Harga Oppo Find X9 Pro dibanderol Rp 20 jutaan. Adapun detail harga Oppo Find X9 Pro di Indonesia untuk dua varian RAM dan memori penyimpanan yang tersedia adalah sebagai berikut:

  • Oppo Find X9 Pro 16 GB/512 GB: Rp 19.999.000

6. iQoo 15

iQoo 15 ditenagai chipset terbaru dan paling bertenaga dari Qualcomm, yakni Snapdragon 8 Elite Gen 5. Perangkat ini menjadi yang pertama di Indonesia memakai chip anyar tersebut.iQoo Indonesia iQoo 15 ditenagai chipset terbaru dan paling bertenaga dari Qualcomm, yakni Snapdragon 8 Elite Gen 5. Perangkat ini menjadi yang pertama di Indonesia memakai chip anyar tersebut.

iQoo 15 dirilis di Indonesia pada awal Desember kemarin. Spesifikasi iQoo 15 meliputi layar OLED LTPO 6,85 inci, kamera utama 50 MP, chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5, dan baterai berkapasitas 7.000 mAh.

Spesifikasi iQoo 15 yang lebih detail bisa dibaca di artikel ini. Harga iQoo 15 dibanderol Rp 13 juta. Adapun detail harga iQoo 15 di Indonesia untuk beberapa varian RAM dan memori penyimpanan yang tersedia adalah sebagai berikut:

  • iQoo 15 12 GB/256 GB: Rp 12.999.000 (online exclusive)
  • iQoo 15 16 GB/512 GB: Rp 13.999.000
  • iQoo 15 16 GB/1 TB: Rp 15.999.000

Itulah daftar HP flagship baru harga Rp 8-20 jutaan. Perlu diketahui, harga yang tercantum di atas bisa berubah sewaktu-waktu. Untuk informasi harga yang lebih terkini, pengguna bisa memantau di masing-masing website resmi vendor.

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.

Tag:  #flagship #baru #indonesia #harga #juta #juta

KOMENTAR