Siapa Arlyansyah Abdulmanan? Jadi Pemain Terbaik saat Timnas Indonesia U-19 Bantai Filipina 6-0
Arlyansyah Abdulmanan (nomor punggung 20), menjadi pemain terbaik di laga timnas Indonesia U-19 vs Filipina dalam Piala AFF U-19 2024. (Dok. PSSI)
13:00
18 Juli 2024

Siapa Arlyansyah Abdulmanan? Jadi Pemain Terbaik saat Timnas Indonesia U-19 Bantai Filipina 6-0

Arlyansyah Abdulmanan dinobatkan sebagai pemain terbaik di laga timnas Indonesia U-19 vs Filipina dalam laga pertama Piala AFF U-19 2024, Rabu (17/7/2024) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Timnas Indonesia U-19 berhasil mebantai Filipina dengan skor 6-0. Enam gol tersebut masing-masing dicetak oleh Kadek Arel, Jens Raven serta brace Arlyansyah Abdulmanan serta Iqbal Gwijangge,

Berkat dua gol yang dibuatnya, Arlyansyah Abdulmanan terpilih menjadi pemain terbaik di laga timnas Indonesia U-19 vs Filipina.

Ia pun berharap bahwa Garuda Nusantara bisa meraih juara di turneman kali ini.

Baca Juga: Dear Suporter! Indra Sjafri Minta Jangan Cepat Kasih Cap Buruk ke Timnas Indonesia U-19

"“Yang pertama, terima kasih pelatih, ofisial dan semuanya. Terutama sekali untuk kedua orang tua saya. Alhamdulillah di pertandingan ini kami mendapatkan tiga poin, semoga kedepannya bisa lebih memberikan hasil terbaik lagi dan bisa menjadi juara di turnamen ini," ucap Arlyansyah.

Lantas siapakah sosok Arlyansyah Abdulmanan yang terhitung baru di timnas Indonesia U-19 asuhan Indra Sjafri.

Profil Arlyansyah Abdulmanan

Pesepak bola Timnas Indonesia U20 Arlyansyah Abdulmanan berusaha melewati pemain Thailand saat pertandingan U20 International Friendly Match antara Indonesia U20 dan Thailand U20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (26/1/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]Pesepak bola Timnas Indonesia U20 Arlyansyah Abdulmanan berusaha melewati pemain Thailand saat pertandingan U20 International Friendly Match antara Indonesia U20 dan Thailand U20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (26/1/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]

Arlyansyah Abdulmanan merupakan pemain yang lahir pada 20 Desember 2005. Artinya usianya ini masih 18 tahun.

Awal kariernya sebagai pesepak bola dimulai dari akademi Asia Football School Jakarta. Ia pun sempat tampil di Piala Soeratin U-17 pada 2021/2022.

Baca Juga: Statistik Timnas Indonesia U-19 vs Filipina: Garuda Masih Buang-buang Peluang!

Melansir dari akun X @wunderkid_id, berkat penampilan apiknya, Arlyansyah diganjar sebagai pemain terbaik turnamen.

Menukil dari Transfermarkt, pada November 2021 Arlyansyah kemudian bergabung ke akademi PSJS Jakarta Selatan.

Kurang lebih satu tahun bermain untuk PSJS, pemain berpostur 168 cm ini hengkang ke Persib Bandung U-18 yang tampil di Elite Pro Academy 2022/2023.

Namun, kariernya bersama Persib berjalan singkat. Arlyansyah masuk PON DKI dan pada akhrinya direkrut Persija Jakarta pada Juli 2023 sampai saat ini.

Performanya yang apik membuat pemain 18 tahun ini dilirik oleh Indra Sjafri memperkuat timnas Indonesia U-19. Piala AFF U-19 2024 menjadi turnamen kompetitif pertamanya berseragam Merah Putih.

Walau begitu, tercatat Arlyansyah sudah tampil delapan kali bersama timnas Indonesia U-19 sejauh ini dengan koleksi tiga gol.

Biodata singkat Arlyansyah Adulmanan

Nama Lengkap: Arlyansyah Abdulmanan

Tanggal Lahir: 20 Desember 2005

Usia: 18 Tahun

Posisi: Penyerang - Sayap Kanan

Tinggi: 1,68 meter

Klub: Persija Jakarta U-20

Editor: Pebriansyah Ariefana

Tag:  #siapa #arlyansyah #abdulmanan #jadi #pemain #terbaik #saat #timnas #indonesia #bantai #filipina

KOMENTAR