Pratama Arhan, Pegang Nih Omongan Pelatih Suwon FC Janji Kembangkan Kehebatan Kamu!
Pratama Arhan mendapatkan klub baru, Suwon FC di tengah kesibukan memperkuat timnas Indonesia dalam Piala Asia 2023. (pssi.org)
15:42
18 Januari 2024

Pratama Arhan, Pegang Nih Omongan Pelatih Suwon FC Janji Kembangkan Kehebatan Kamu!

Pratama Arhan dijanjikan akan mendapatkan peluang untuk mengembangkan karier di Suwon FC, klub Sepak Bola Korea Selatan. Janji itu diungkapkan Pelatih Suwon FC, Kim Eun-joong.

Suwon FC secara resmi mengontrak Pratama Arhan setelah masa kontraknya bersama Tokyo Verdy berakhir.

Kim Eun-joong mengungkapkan bahwa dirinya telah lama memantau kemampuan Pratama Arhan, bahkan sejak pemain tersebut masih membela Timnas Indonesia di kelompok usia.

Pratama Arhan (kanan) saat membela Timnas Indonesia. (pssi.org)Pratama Arhan (kanan) saat membela Timnas Indonesia. (pssi.org)

“Saya telah mengikuti perkembangannya sejak berada dalam tim nasional kelompok usia,” ujar Pratama Arhan seperti yang dikutip dari media Korea, Footballist.

Selain berharap pada kontribusi Arhan di lapangan, Kim Eun-joong ternyata memiliki misi khusus terkait pengembangan potensi pemain ini, yang juga merupakan suami dari Azizah Salsha.

“Saya berkomitmen untuk membantu tim dalam menggali potensi penuh yang dimiliki oleh Pratama Arhan,” ungkapnya.

Pratama Arhan diharapkan mampu memperkuat sektor pertahanan Suwon FC di sisi kiri dengan kecepatan dan umpan-umpan silang yang dimilikinya.

Selain itu, eks pemain PSIS Semarang ini diinginkan untuk menambah variasi dalam serangan Suwon FC melalui lemparan jarak jauh yang menjadi kelebihannya.

Sebagai pemain berusia 22 tahun, Arhan dikenal dengan keunggulannya dalam lemparan ke dalam dari jarak yang cukup jauh, yang tentu menjadi ancaman bagi gawang lawan.

Durasi kontrak

Agen Pratama Arhan Dusan Bogdanovic mengungkap durasai kontrak Pratama Arhan bersama klub barunya Suwon FC. Ia menyebut sang pemain dikontrak dengan durasi singkat, tapi ada opsi perpanjangan.

Seperti diketahui, Suwon FC resmi mendatangkan Pratama Arhan. Penggawa Timnas Indonesia itu sudah dikenalkan kepada publik sejak beberapa waktu lalu.

Dusan mengatakan bahwa Arhan akan bersama Suwon FC selama satu musim. Namun, ada opsi diperpanjang selama semusim.

"(Kontraknya) 1 (tahun)+1 (opsi perpanjangan)," kata Dusan saat dikonfirmasi Suara.com, Kamis (18/1/2024).

Bergabungnya Arhan ke Suwon tentu jadi angin segar. Terlebih, sang pemain jarang mendapat menit bermain di klub sebelumnya Tokyo Verdy.

Tapi, Pratama Arhan butuh kerja keras mengingat Suwon FC berkompetisi di K League 1. Persaingan memperebutkan posisi utama pastinya jadi lebih berat.

Sebelumnya diresmikan, Arhan sudah beberapa kali dirumorkan bakal membela klub kasta tertinggi Liga Korea ini. Kabar semakim kencang setelah sang pemain cabut dari Tokyo Verdy.

Saat ini Arhan sedang berjuang bersama Timnas Indonesia di Piala Asia 2023. Terdekat, skuad Garuda akan melawan Vietnam di matchday kedua, Jumat (19/1/2024).

Kemenangan penting didapatkan untuk menjaga asa lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Itu setelah pada pertandingan pertana Arhan dan kawan-kawan dihajar Irak 1-3.

Editor: Pebriansyah Ariefana

Tag:  #pratama #arhan #pegang #omongan #pelatih #suwon #janji #kembangkan #kehebatan #kamu

KOMENTAR