Timnas Indonesia U-23 Berkali-kali Dirugikan VAR, Ini Penjelasan Aturan termasuk Kasus Kartu Kuning Kedua Ivar Jenner
Ilustrasi VAR. [Antara / AFP Photo]
02:54
17 April 2024

Timnas Indonesia U-23 Berkali-kali Dirugikan VAR, Ini Penjelasan Aturan termasuk Kasus Kartu Kuning Kedua Ivar Jenner

Kartu merah untuk gelandang Timnas Indonesia U-23, Ivar Jenner mengecewakan para penggemar, sementara ketidakjelasan mengapa wasit Nasrullo Kabirov tidak menggunakan VAR untuk momen tersebut menimbulkan tanda tanya besar.

Insiden tersebut terjadi saat Timnas Indonesia U-23 kalah secara kontroversial dengan skor 0-2 dari Qatar U-23 pada matchday pertama Grup A Piala Asia U-23 2024 di Qatar, Senin (15/4/2024) malam WIB.

Di laga ini gol pertama tercipta melalui penalti Khaled Ali pada menit ke-45+1, dan gol kedua Qatar lahir dari tendangan bebas Ahmed Al Rawi pada menit ke-54.

Timnas Indonesia U-23 merasa kecewa, terutama dengan kepemimpinan wasit Nasrullo Kabirov yang dianggap melakukan beberapa kesalahan, termasuk dalam memberikan dua kartu kuning kepada Ivar Jenner yang berbuah kartu merah.

Soal Kartu Kuning Kedua Ivar Jenner

Ivar Jenner mendapat kartu kuning pertama pada menit ke-14 dalam sebuah duel yang tidak terlalu berbahaya dan dianggap situasi 50:50.

Sementara kartu kuning kedua datang pada awal babak kedua pada menit ke-46 dan memicu kontroversi, karena Jenner terlihat menghindari benturan dalam tayangan ulang namun wasit Kabirov tetap memberinya kartu kuning.

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong menyayangkan keputusan tersebut, mengkritik mengapa wasit tidak menggunakan VAR. Apakah seharusnya wasit melihat VAR? Simak regulasi pemakaian VAR di bawah ini.

Aturan VAR

IFAB telah mengatur secara rinci pemakaian VAR di pertandingan sepak bola, di mana hanya empat momen yang bisa dilihat ulang, termasuk gol atau tidak, penalti, kartu merah langsung, dan kesalahan identitas.

Di luar momen-momen tersebut, keputusan langsung diambil oleh wasit tengah, seperti pada kasus kartu kuning kedua yang diterima oleh Ivar Jenner.

Pemakaian VAR terbagi menjadi dua model; check, yang dilakukan oleh wasit di ruang VAR, dan review, di mana wasit tengah melihat tayangan ulang lewat monitor di pinggir lapangan.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

Editor: Rully Fauzi

Tag:  #timnas #indonesia #berkali #kali #dirugikan #penjelasan #aturan #termasuk #kasus #kartu #kuning #kedua #ivar #jenner

KOMENTAR