Debutan di Piala Thomas & Uber 2024, Alwi Farhan Bersanding dengan Deputi Viktor Axelsen
Satu di antaranya kontingen Indonesia yang akan menurunkan Alwi Farhan sebagai debutan di Piala Thomas 2024.
Alwi tak sendirian, delegasi Denmark juga memiliki wakil debutan yang dianggap sebagai deputi Viktor Axelsen.
Ialah Magnus Johannesen yang dianggap bakal jadi penerus Axelsen hingga Anders Antonsen.
Mari kita bahas soal Alwi Farhan sebagai 'rising star' dari Indonesia.
Alwi sejatinya melejitkan namanya setelah berhasil menjadi juara dunia BWF junior 2023 lalu.
Dia langsung didapuk sebagai penerus di tunggal putra setelah Anthony Ginting dan Jonatan Christie.
Selepas juara dunia, Alwi belum menunjukkan tajinya lagi di ajang BWF World Tour.
Hanya saja dia sudah mondar-mandir mengikuti gelaran International Challenge.
Bisa dikatakan untuk tampil di BWF World Tour, Alwi belum menonjol.
Namun kali ini Alwi diberikan kesempatan untuk masuk dalam skuad Thomas Indonesia.
Bersama dengan tiga seniornya yaitu Ginting, Jojo, dan Chico Aura, diharapkan Alwi bisa mempersembahkan permainan apik.
Terlebih Tim Thomas Indonesia bakal satu grup dengan Inggris, Thailand, dan India.
Beralih ke junior Viktor Axelsen, Magnus Johannesen juga dianggap sebagai 'rising star' milik Denmark.
Magnus yang kini berusia 22 tahun sudah enam kali ke final International Challenge/Series.
Dari enam final yang ia capai sejak tahun 2019 lalu, Magnus berhasil mengonversikan dua final jadi juara.
Terakhir, Magnus menjuarai Irish Open 2022 lalu dan mengalahkan Li Chun-yi (Taiwan).
Sementara itu, di ajang BWF World Tour, capaian Magnus lebih baik dari Alwi.
Yang mana ia sudah pernah mencicipi final di ajang BWF World Tour bertajuk Orleans Masters 2023.
Namun, memang raihan final itu belum bisa ia konversikan menjadi gelar juara.
Sebab ia dikalahkan oleh utusan India, Priyanshu Rajawat lewat duel tiga gim.
Bisa dikatakan, capaian manis pemain junior seperti Magnus jadi senjata apik bagi Denmark.
Terlebih Denmark tengah di atas angin dengan performa apik dari para andalan.
Mulai dari Axelsen, Antonsen, hingga Kim/Anders di kubu ganda putra.
Terakhir, debutan yang cukup mengesankan yaitu dari tim Uber Jepang, Tomoka Miyazaki.
Deputi Akane Yamaguchi ini telah mengemas satu gelar di Juara Dunia BWF junior 2022 lalu dan melesat ke semifinal tahun 2023.
Bukan hanya berjaya di juara dunia junior, Miyazaki juga bersinar di BWf International Challenge dan BWF World Tour.
International Challenge, Miyazaki telah mengantongi tuga gelar sejak tahun 2022.
Kemudian untuk BWF World Tour, dia sudah menjuarai dua gelaran dengan level berbeda.
Ialah Indonesia Masters (11) super 100, lalu Orleans Masters 2024 super 300.
Yang jelas itu jadi torehan prestasi mengesankan bagi pemain junior.
Diharapkan dia bisa membantu tim Uber Jepang untuk mencapai hasil manis.
Apalagi Jepang satu grup dengan Indonesia di tim Uber.
Jadwal Indonesia di Piala Thomas & Uber Cup 2024
Sabtu, 27 April 2024
- Court 1
Pukul 17.00 WIB: Indonesia vs Inggris (Thomas)
- Court 2
Pukul 12.00 WIB: Indonesia vs Hong Kong (Uber)
Senin, 29 April 2024
- Court 2
Pukul 08.30 WIB: Indonesia vs Thailand (Thomas)
- Court 4
Pukul 16.00 WIB: Indonesia vs Uganda (Uber)
Rabu, 1 Mei 2024
- Court 1
Pukul 08.30 WIB: Jepang vs Indonesia (Uber)
Pukul 16.00 WIB: Indonesia vs India (Thomas)
Kamis, 2 Mei 2024 (Babak Perempat Final)
- Court 1
Pukul 08.30 WIB: Uber A vs Uber B
Pukul 16.00 WIB: Thomas A vs Thomas B
- Court 2
Pukul 08.30 WIB: Uber C vs Uber D
Pukul 16.00 WIB: Thomas C vs Thomas D
Jumat, 3 Mei 2024 (Babak Perempat Final)
- Court 1
Pukul 08.30 WIB: Uber E vs Uber F
Pukul 16.00 WIB: Thomas E vs Thomas F
- Court 2
Pukul 08.30 WIB: Uber G vs Uber H
Pukul 16.00 WIB: Thomas G vs Thomas H
Sabtu, 4 Mei 2024 (Babak Semifinal)
- Court 1
Pukul 08.30 WIB: Uber A vs Uber B
Pukul 16.00 WIB: Thomas A vs Thomas B
- Court 2
Pukul 08.30 WIB: Uber C vs Uber D
Pukul 16.00 WIB: Thomas C vs Thomas D
Minggu, 5 Mei 2024 (Babak Final)
- Court 1
Pukul 08.30 WIB: Uber A vs Uber B
Pukul 17.00 WIB: Thomas A vs Thomas B
Hasil Drawing Piala Thomas dan Uber Cup
Uber Cup
Grup A:
1. China
2. India
3. Kanada
4. Singapura
Grup B:
1. Thailand
2. Taiwan
3. Malaysia
4. Australia
Grup C:
1. Jepang
2. Indonesia
3. Hong Kong
4. Uganda
Grup D:
1. Korea
2. Denmark
3. Amerika
4. Meksiko
Thomas Cup
Grup A
1. China
2. Korea
3. Kanada
4. Australia
Grup B
1. Jepang
2. Taiwan
3. Jerman
4. Republik Ceko
Grup C
1. Indonesia
2. India
3. Thailand
4. Inggris
Grup D
1. Denmark
2. Malaysia
3. Hong Kong
4. Algeria
(Tribunnews.com/Niken)
Tag: #debutan #piala #thomas #uber #2024 #alwi #farhan #bersanding #dengan #deputi #viktor #axelsen