Kantongi Kekuatan Irak, Justin Hubner Sebut Timnas Indonesia Punya Kans Menang di Laga Perdana Piala Asia 2023
Para pemain Timnas Indonesia berselebrasi setelah menjebol gawang Libya (pssi.org)
18:06
15 Januari 2024

Kantongi Kekuatan Irak, Justin Hubner Sebut Timnas Indonesia Punya Kans Menang di Laga Perdana Piala Asia 2023

Pemain timnas Indonesia, Justin Hubner mengatakan sudah menganalisas kekuatan Irak. Dari situ diketahui bahwa skuad Garuda bisa memenangi pertandingan.

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Irak dalam matchday pertama Grup D Piala Asia 2023. Pertandingan tersaji di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Qatar, Senin (15/1/2024) malam WIB.

Sebelum pertandingan dilakukan, tentu kedua kesebelasan sudah menganalisa kekuatan lawan masing-masing. Seperti yang dilakukan skuad Garuda menyaksikan video pertandingan Irak.

Sejumlah pesepak bola Timnas Indonesia melakukan latihan di Stadion Al Egla 4, Lusail, Qatar, Sabtu (13/1/2024). ANTARA FOTO/Yusran Uccang/nym. (ANTARA FOTO/YUSRAN UCCANG)Sejumlah pesepak bola Timnas Indonesia melakukan latihan di Stadion Al Egla 4, Lusail, Qatar, Sabtu (13/1/2024). ANTARA FOTO/Yusran Uccang/nym. (ANTARA FOTO/YUSRAN UCCANG)

Dari hasil pemantauan itu, Justin tidak menampik kalau Irak merupakan tim yang kuat. Tapi, menurutnya ada kans Timnas Indonesia bisa menang.

"Ya, kami memiliki banyak sesi analisis, jadi kami menonton mereka. Melihat apa yang mereka akan lakukan. Mereka memiliki tim yang kuat, tapi kami juga kuat," kata Justin Hubner dalam keterangannya, Senin (15/1/2024).

"Jadi, kami memiliki kesempatan besar untuk mengalahkan mereka. Kami akan berjuang dan menunjukkan kepada orang apa yang kita bisa," sambungnya.

Justin kemudian bicara soal kekuatan yang paling menonjol dari Irak. Salah satunya adalah Irak punya segudang pemain berkualitas.

"Kekuatan mereka adalah mereka memiliki komposisi pemain dengan banyak pengalaman. Sedangkan, tim kami agak muda. Tapi seharusnya itu tidak menjadi masalah," tambah pemain Wolverhampton Wanderers U-21 tersebut.

Selain Irak, Timnas Indonesia juga bersaing dengan Vietnam dan Jepang di Grup D Piala Asia 2023. Partai kontra Vietnam berlangsung pada 19 Januari, sedangkan melawan Jepang pada 24 Januari 2024.

Editor: Reky Kalumata

Tag:  #kantongi #kekuatan #irak #justin #hubner #sebut #timnas #indonesia #punya #kans #menang #laga #perdana #piala #asia #2023

KOMENTAR