Winger Klub Jerman Bagikan Kesan usai TC bersama Timnas Indonesia U-20
Pemain diaspora asal klub Jerman, Dillan Yabran Rinaldi, merasa senang dengan pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20, yang telah berlangsung sejak 15 Maret hingga 4 April 2024.
Dillan yang saat ini bermain untuk SV Bergisch Cladbach 09 mempelajari beberapa posisi baru. Menurutnya, hal itu sangat membantunya berkembang sebagai pesepak bola muda.
“Saya biasa bermain sebagai pemain sayap, tapi sekarang saya bermain di posisi nomor delapan atau nomor 10 maka saya juga mengembangkan diri. Dan sebagai pemain saya juga berkembang di pemusatan latihan ini,” kata Dillan setelah menjalani sesi latihan di Lapangan Latihan B, Komplek Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis.
Timnas U-20 dipersiapkan oleh Pelatih Indra Sjafri untuk Piala AFF U-19 2024 dan kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Setelah menjalani pemusatan latihan dan melihat kemampuan rekan-rekan setimnya, Dillan cukup yakin dengan kekuatan tim ini.
"Menurut saya kami banyak berkembang. Kami berada di level yang bagus. Kami bermain melawan China dua kali dan kami imbang dua kali. Maka menurut saya kami berada di jalur yang tepat untuk bisa lolos,” tutur Dillan.
Pemusatan latihan timnas U-20 saat ini akan dihentikan dan para pemain akan dikembalikan ke klub masing-masing. Sebelum kembali ke Jerman, Dillan menyatakan akan silaturahmi sekaligus merayakan Idul Fitri bersama keluarga orang tuanya di Banda Aceh, meski kedua orang tuanya masih berada di Eropa.
(Antara)
Tag: #winger #klub #jerman #bagikan #kesan #usai #bersama #timnas #indonesia