Cetak Gol Lawan Arsenal, Matheus Cunha Justru Terancam Sanksi dari FA
Matheus Cunha menjadi pahlawan bagi Manchester United saat meraih kemenangan 3-2 melawan Arsenal pada pekan ke-23 Liga Inggris 2025-2026.
Pertandingan Arsenal vs Manchester United digelar di Stadion Emirates, London, pada Minggu (25/1/2026) malam WIB.
Selain gol pamungkas Matheus Cunha (87'), Manchester United juga sukses menjebol gawang Meriam London melalui aksi Bryan Mbeumo (37') dan Patrick Dorgu (50').
Sementara itu, dua gol balasan dari Arsenal dicetak melalui gol bunuh diri Lisandro Martinez (29') dan Mikel Merino (84').
Baca juga: Hasil Arsenal Vs Man United 2-3: Roket Dorgu, Gol Cunha Jadi Penentu
Euforia kemenangan tersebut langsung dirasakan oleh Matheus Cunha. Namun, di balik 3 poin tersebut, ternyata menyimpan ancaman serius bagi Matheus Cunha.
Pemain asal Brasil tersebut berpotensi mendapatkan sanksi skorsing setelah kedapatan menggunakan kata-kata kasar setelah mencetak gol penentu tersebut.
Meski belum terkonfirmasi dengan pasti oleh Federasi Sepak Bola Inggris (FA), peraturan dengan jelas jika Matheus Cunha sangat terbuka untuk diberi hukuman.
Baca juga: Skor Arsenal Vs Man United 2-3, Harry Maguire: Michael Carrick Sangat Brilian
Matheus Cunha Langgar Aturan FA
Mengutip dari Sports Illustrated, ucapan-ucapan kasar Matheus Cunha terdengar langsung di siaran Sky Sports saat pertandingan berlangsung.
Komentator Peter Drury langsung memintanya untuk segera meminta maaf atas bahasa yang digunakannya.
Peraturan sepak bola FA menyatakan bahwa "menggunakan bahasa yang menyinggung, menghina, atau kasar" adalah pelanggaran yang bisa dihukum dengan kartu merah.
Baca juga: Kata-kata Michael Carrick Usai Hasil Arsenal Vs Man United 2-3
Sejak 2013, FA juga diizinkan untuk mempertimbangkan tindakan retrospektif untuk insiden yang awalnya tidak terlihat, atau yang terekam kamera dan disiarkan kepada khalayak luas.
Insiden serupa sempat dilakukan oleh Wayne Rooney pada 2011 lalu yang dihukum larangan dua laga karena mengucapkan kata-kata kasar langsung ke kamera setelah mencetak hat-trick melawan West Ham.
Rooney kemudian absen di semifinal Piala FA 2011, yang berakhir dengan kekalahan 0-1 Manchester United melawan Manchester City.
Jesse Lingard saat masih membela Manchester United. Lingard resmi diperkenalkan sebagai pemain baru klub Liga Korea Selatan, FC Seoul, pada Kamis (8/2/2024).
Disorot Mantan Wonderkid Man United
Meski dianggap kontroversial, selebrasinya mendapat pengakuan dari mantan wonderkid Manchester United yang juga memiliki selebrasi ikonik di Emirates, Jesse Lingard.
Jesse Lingard ikut berkomentar dengan emoji berselancar, yang mengacu pada tarian Cunha.
Momen tersebut pernah dilakukannya saat membawa Manchester United menang 3-1 atas Arsenal di Emirates pada 2017 lalu. Kala itu, sang pemain mencetak dua gol dan melakukan selebrasi ikoniknya.
Lingard merayakan salah satu golnya dengan gerakan "Milly Rock" yang mudah dilakukan—sebuah gerakan dansa populer dan viral pada saat itu.
Baca juga: Pujian Wenger kepada Carrick Usai Skor Arsenal Vs Man United 2-3
Dua tahun berselang, Lingard mencetak gol penentu kemenangan di Emirates dalam kemenangan 3-1 United melawan Arsenal di Piala FA.
Lingard lagi-lagi merayakan gol tersebut dengan melakukan tarian "moonwalk" yang ikonik, dan kemudian mengejek Arsenal dalam sebuah unggahan media sosial.
Tepat tujuh tahun setelah moonwalk Lingard, Cunha kembali membuka lantai dansa United di Emirates dengan tarian "surfing"-nya.
Tag: #cetak #lawan #arsenal #matheus #cunha #justru #terancam #sanksi #dari