Ruben Loftus-Cheek, Cadangan AC Milan Diperebutkan MU dan Aston Villa
Ruben Loftus-Cheek dibayangi Ismael Kone dalam laga Liga Italia 2025-2026 AC Milan vs Sassuolo di Stadion San Siro, Minggu (14/12/2025).(AFP/PIERO CRUCIATTI)
22:33
21 Januari 2026

Ruben Loftus-Cheek, Cadangan AC Milan Diperebutkan MU dan Aston Villa

- Ruben Loftus-Cheek yang belakangan tersisih dari skuad utama Milan, tak kehilangan peminat. Ia disebut dilirik oleh Man United dan Aston Villa.

Media Inggris, TalkSport, mengungkap bahwa Ruben Loftus-Cheek ditawarkan ke kubu Manchester United.

Seperti diketahui, Manchester United berupaya menambah kedalaman di lini tengah sebagai bagian dari usaha memperkuat peluang mereka lolos ke Liga Champions.

Komunikasi antara perwakilan Ruben Loftus-Cheek dan pihak United saat ini masih sebatas penjajakan awal.

Namun, situasi tersebut berpotensi berubah karena adanya ancaman dari Aston Villa yang bisa bergerak lebih cepat.

Ya, Aston Villa juga butuh gelandang baru setelah cedera menimpa Boubacar Kamara.

Menurut laporan dari The Telegraph, yang diolah oleh Goal, Villa terpaksa kembali ke pasar transfer setelah Boubacar Kamara mengalami cedera lutut serius saat bertanding di FA Cup melawan Tottenham.

Problem itu berpotensi membuat Kamara absen hingga akhir musim.

Dengan berbagai kompetisi yang harus dihadapi di Premier League, Europa League, dan FA Cup, pelatih Aston Villa, Unai Emery sangat ingin menambah pengalaman dan kekuatan fisik di tengah lapangan.

Ruben Loftus-Cheek merayakan gol dalam laga pekan kedua Liga Italia 2025-2026 antara Lecce vs Milan di Stadion Via del Mare, 29 Agustus 2025.Media sosial X AC Milan Ruben Loftus-Cheek merayakan gol dalam laga pekan kedua Liga Italia 2025-2026 antara Lecce vs Milan di Stadion Via del Mare, 29 Agustus 2025.

Loftus-Cheek Kembali ke Premier League?

Loftus-Cheek kini menjadi salah satu nama yang dipertimbangkan. Pemain berusia 29 tahun ini sudah tidak asing lagi dengan sepak bola Inggris, setelah sebelumnya bermain di Premier League bersama Chelsea, Fulham, dan Crystal Palace sebelum pindah ke Milan pada musim panas 2023.

Aston Villa kabarnya telah melakukan penjajakan awal untuk mengetahui apakah kesepakatan pada bulan Januari ini bisa dilakukan, meskipun belum ada tawaran resmi yang diajukan kepada Milan saat ini.

Di sisi lain, Milan tidak punya urgensi untuk menjual sang gelandang Inggris. Bahkan, Tuttomercatoweb mengabarkan kubu Rossoneri juga memikirkan untuk menyodorkan kontrak anyar buat sang gelandang berpostur 191 cm.

Loftus-Cheek Terpinggirkan dari Sebelas Awal AC Milan

Tetapi, manajemen Rossoneri mungkin akan berpikir ulang jika ada tim yang mampu menawarkan harga menarik.

Loftus-Cheek terikat kontrak dengan AC Milan hingga tahun 2027, setelah bergabung dari Chelsea dengan biaya sekitar 21,5 juta pound.

Dari sudut pandang Milan, tawaran minimal senilai 8,5 juta euro akan diperlukan untuk menghindari kerugian modal, meskipun harga awal untuk sang pemain diperkirakan mendekati 15 juta euro.

Adapun sepanjang musim ini, Loftus-Cheek telah tampil dalam 23 pertandingan bersama AC Milan di semua ajang, meski hanya 12 di antaranya yang ia jalani sebagai starter.

Tag:  #ruben #loftus #cheek #cadangan #milan #diperebutkan #aston #villa

KOMENTAR