Prediksi Gresik Phonska vs Medan Falcons: Uji Skema Tiga Outside Hitter, Ambil Risiko di Proliga 2026 Pontianak
Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia kembali ‘mengambil risiko’. Yakni, dengan merekrut dua pemain asing di posisi yang sama untuk Proliga 2026. (Dok. Petrovoli)
07:49
10 Januari 2026

Prediksi Gresik Phonska vs Medan Falcons: Uji Skema Tiga Outside Hitter, Ambil Risiko di Proliga 2026 Pontianak

 

Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia kembali ‘mengambil risiko’. Yakni, dengan merekrut dua pemain asing di posisi yang sama untuk Proliga 2026.

Annie Mitchem (Amerika Serikat) dan Oleksandra Bytsenko (Ukraina) sama-sama berposisi asli sebagai outside hitter.

Keputusan itu mengulang skenario musim lalu ketika Phonska mendatangkan dua outside hitter asing, yakni Kitania Medina (Kuba) dan Tran Tri Thanh Thuy (Vietnam). Situasi tersebut ‘memaksa’ kapten tim Mediol Stiovanny Yoku, yang berposisi asli sebagai outside hitter, digeser menjadi opposite.

Skema tersebut terbukti tidak berjalan maksimal. Tim yang dikenal dengan nama Petrokimia itu bahkan nyaris gagal melangkah ke final four Proliga 2025, andai Bandung BJB Tandamata tidak mengalahkan Jakarta Livin Mandiri pada laga terakhir babak reguler.

Meski begitu, pelatih anyar Phonska, Alessandro Lodi tetap optimistis. Pelatih asal Italia itu menilai penggunaan tiga outside hitter tanpa opposite murni bukanlah masalah besar. Skema tersebut akan langsung diuji pada laga perdana Proliga 2026 melawan Medan Falcons di GOR Terpadu A. Yani, Pontianak, Sabtu (10/1) sore nanti.

“Ada banyak cara untuk bermain, tidak hanya satu solusi, dan kita bisa melihat banyak tim sukses yang bermain dengan tiga outside hitter,” kata Lodi. “Itu (cara main) tergantung pada pemain yang tersedia di pasar dan pemain yang kami punya, dan kami pikir ini (tiga outside hitter) adalah cara terbaik untuk meraih kemenangan,” lanjutnya.

Lodi semakin percaya diri, karena pemilihan dua pemain asing diambil atas saran darinya. “Pemain lokal Indonesia sudah disiapkan, sudah jelas, jadi saya tidak memilihnya, kalau pemain asing baru saya bantu,” kata Lodi.

Editor: Hendra Eka

Tag:  #prediksi #gresik #phonska #medan #falcons #skema #tiga #outside #hitter #ambil #risiko #proliga #2026 #pontianak

KOMENTAR