Berapa Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia di Piala Asia Futsal 2026?
Para pemain Timnas Futsal Indonesia berpose sebelum pertandingan penentuan SEA Games 2025 Timnas Futsal Indonesia vs Thailand yang bergulir di Nonthaburi Sports Complex Gymnasium pada Jumat (19/12/2025).(FFI)
05:40
10 Januari 2026

Berapa Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia di Piala Asia Futsal 2026?

Timnas Futsal Indonesia resmi mengumumkan daftar harga tiket pertandingan yang akan dijalani pada ajang Piala Asia Futsal 2026.

Turnamen ini akan digelar di Tanah Air, dengan Indonesia berstatus sebagai tuan rumah fase grup.

Pada Piala Asia Futsal 2026, Timnas Futsal Indonesia tergabung di Grup A dan akan bersaing dengan Korea Selatan, Kirgistan, serta Irak dalam perebutan tiket ke babak gugur.

Mochammad Iqbal dan kolega akan mengawali kiprah di Piala Asia Futsal 2026 dengan menghadapi Korea Selatan pada 27 Januari.

Laga kedua mempertemukan Indonesia dengan Kirgistan pada 29 Januari, sebelum menutup fase grup melawan Irak pada 31 Januari.

Seluruh pertandingan Timnas Futsal Indonesia dijadwalkan berlangsung di Indonesia Arena dengan waktu kick-off pukul 19.00 WIB.

Penjualan Tiket Dibuka Lewat Situs Resmi AFC

Melalui pengumuman di Instagram resmi, penjualan tiket pertandingan Timnas Futsal Indonesia akan dimulai pada Senin pekan depan.

Tiket dapat dibeli secara daring melalui situs the-afc.com.

Harga tiket termurah ditetapkan sebesar Rp75.000 untuk kategori tribun atas.

Sementara itu, tribun bawah dibanderol Rp100.000 dan kategori tertinggi, yakni VIP telescopic, dijual dengan harga Rp250.000.

"Tiket berlaku untuk satu hari pertandingan. Kalian juga bisa membeli tiket selain pertandingan Indonesia," tulis Instagram resmi Timnas Futsal Indonesia pada Jumat.

Timnas Futsal Indonesia Jalani Pemusatan Latihan

Saat ini, Timnas Futsal Indonesia tengah menjalani pemusatan latihan yang diikuti oleh 19 pemain sejak Senin lalu.

Dari jumlah tersebut, tim pelatih akan memilih 14 pemain terbaik untuk masuk ke dalam skuad final Piala Asia Futsal 2026.

Para pemain Timnas Futsal Indonesia berpose sebelum laga pembuka SEA Games 2025 kontra Myanmar. Timnas Futsal Indonesia sukses mengalahkan Myanmar dengan skor 5-1 pada Senin (15/12). NOC INDONESIA/Mochammad Rifqi Priadiansyah Para pemain Timnas Futsal Indonesia berpose sebelum laga pembuka SEA Games 2025 kontra Myanmar. Timnas Futsal Indonesia sukses mengalahkan Myanmar dengan skor 5-1 pada Senin (15/12). 

Seleksi ketat dilakukan agar hanya pemain dengan performa paling konsisten yang akan memperkuat Indonesia pada turnamen level Asia tersebut.

Rekam Jejak Indonesia di Piala Asia Futsal

Piala Asia Futsal pertama kali digelar pada 1999 di Malaysia.

Iran menjadi tim tersukses dengan koleksi 13 gelar dari 17 edisi, termasuk gelar terakhir yang diraih pada 2024 usai mengalahkan Thailand 4-1 di partai final.

Indonesia sendiri telah berpartisipasi sebanyak 10 kali di ajang ini.

Prestasi terbaik Timnas Futsal Indonesia tercatat pada edisi 2022 di Kuwait, ketika berhasil menembus babak perempat final.

Modal positif juga dibawa Indonesia setelah meraih medali emas SEA Games 2025 di Thailand.

Daftar Harga Tiket Piala Asia Futsal 2026

Berikut rincian harga tiket untuk menyaksikan langsung perjuangan Timnas Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal 2026:

Upper Tribune: Rp75.000

Lower Tribune: Rp100.000

VIP Telescopic: Rp250.000

Tag:  #berapa #harga #tiket #nonton #timnas #indonesia #piala #asia #futsal #2026

KOMENTAR