Dilirik Liverpool, Eduardo Camavinga Pilih Setia Bersama Real Madrid
Ketertarikan Liverpool dari Liga Inggris terhadap Eduardo Camavinga belum membuahkan hasil, setelah gelandang Real Madrid itu dikabarkan memilih bertahan di tengah rumor bursa transfer.(AFP/OSCAR DEL POZO)
05:11
2 Januari 2026

Dilirik Liverpool, Eduardo Camavinga Pilih Setia Bersama Real Madrid

- Ketertarikan klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool, terhadap Eduardo Camavinga belum berujung positif.

Eduardo Camavinga justru disebut memilih bertahan dan melanjutkan kariernya bersama Real Madrid di tengah dinamika bursa transfer musim dingin.

Situasi ini muncul ketika Liverpool berupaya mencari tambahan kekuatan di lini tengah untuk menghadapi persaingan ketat Premier League.

Melansir dari Team Talk, Eduardo Camavinga menjadi salah satu target utama, namun sinyal dari pihak pemain mengarah pada penolakan tawaran tersebut.

“Eduardo mencintai Real, dia tahu ada pilihan di luar klub dan suatu hari nanti dia mungkin akan mempertimbangkan pilihan tersebut," tulis TeamTalk dikutip dari Football Espana.

"Namun saat ini dia ingin kembali ke kondisi fisik prima dan memainkan peran penting di paruh kedua musim ini,” lanjut laporan tersebut.

Perjalanan Musim yang Tidak Stabil

Musim 2025-2026 berjalan kurang konsisten bagi Eduardo Camavinga.

Ia belum mampu mengamankan tempat sebagai starter reguler di Real Madrid, terutama setelah sempat menepi cukup lama akibat cedera.

Meski telah kembali bermain sejak September, kebugaran yang belum sepenuhnya pulih membuat menit bermainnya terbatas.

Kondisi ini memicu spekulasi bahwa Real Madrid bisa saja melepas sang pemain, terlebih klub dikabarkan ingin mendatangkan gelandang tengah baru pada musim panas mendatang.

Pelatih Real Madrid, Xabi Alonso, tetap menaruh kepercayaan besar kepada Camavinga.

Kendati tidak selalu tampil sebagai starter, Alonso memandangnya sebagai bagian penting dari rencana jangka panjang klub.

Dengan kondisi fisik yang kini semakin membaik, Camavinga berpeluang mendapat peran lebih signifikan dalam waktu dekat.

Penyerang Real Madrid, Rodrygo (kanan), melakukan selebrasi bersama Eduardo Camavinga (kiri) setelah mencetak gol kedua timnya ke gawang Rayo Vallecano pada pekan ke-36 LaLiga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Rabu (24/5/2023). Real Madrid menang 2-1. Selanjutnya, Real Madrid akan melawan Sevilla pada pekan ke-37 Liga Spanyol 2022-2023. Laga Sevilla vs Real Madrid akan digelar pada Minggu (28/5/2023) dini hari WIB.AFP/JAVIER SORIANO Penyerang Real Madrid, Rodrygo (kanan), melakukan selebrasi bersama Eduardo Camavinga (kiri) setelah mencetak gol kedua timnya ke gawang Rayo Vallecano pada pekan ke-36 LaLiga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Rabu (24/5/2023). Real Madrid menang 2-1. Selanjutnya, Real Madrid akan melawan Sevilla pada pekan ke-37 Liga Spanyol 2022-2023. Laga Sevilla vs Real Madrid akan digelar pada Minggu (28/5/2023) dini hari WIB.

Manajemen Real Madrid pun sejalan dengan pandangan tersebut.

Kebijakan regenerasi skuad membuat pemain muda seperti Camavinga diproyeksikan menjadi tulang punggung tim di masa depan.

Liverpool dan Tawaran yang Belum Meyakinkan

Di sisi lain, Liverpool dilaporkan siap mengajukan tawaran senilai 60 juta euro (sekitar Rp 1,1 triliun) untuk mendatangkan Camavinga ke Anfield.

Langkah ini diambil untuk meningkatkan kualitas lini tengah mereka yang dinilai belum optimal sepanjang musim Premier League.

Namun, nilai tersebut diyakini belum cukup untuk membuat Real Madrid melepas salah satu aset berharganya.

Real Madrid menilai Eduardo Camavinga memiliki kontribusi besar sejak didatangkan dari Rennes dan masih berpotensi berkembang lebih jauh.

Tag:  #dilirik #liverpool #eduardo #camavinga #pilih #setia #bersama #real #madrid

KOMENTAR