Reaksi Bojan Hodak Soal Hasil Undian Persib Vs Ratchaburi FC di ACL 2
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak bersama asistennya Igor Tolic berdampingan saat menghadapi Bangkok United dalam ajang AFC Champions League Two (ACL 2) 2025-2026, di Stadion BG Pathum Thani, Rabu (1/10/2025). (Dokumentasi AFC)
19:01
31 Desember 2025

Reaksi Bojan Hodak Soal Hasil Undian Persib Vs Ratchaburi FC di ACL 2

Persib Bandung akan menantang Ratchaburi FC (Thailand) pada babak 16 besar AFC Champions League Two (ACL 2) 2025-2026 berdasarkan hasil drawing yang dilakukan Selasa (30/12/225) di Kuala Lumpur. Malaysia. 

Jadwal Ratchaburi FC vs Persib Bandung di babak 16 besar AFC Champions League Two akan berlangsung pada 11 dan 18 Februari dengan Maung Bandung bakal bermain pertama di markas klub berjuluk The Dragons tersebut.

Pelatih Persib Bojan Hodak pun mengingat laga pramusim ini saat nama klub Thailand tersebut ditarik keluar di undian.

Ketika itu, Persib menahan imbang Ratchaburi FC dengan skor 2-2 pada laga uji coba tertutup ketika melangsungkan TC di Bangkok. 

“Kami bermain melawan Ratchaburi di pramusim, kami bermain imbang 2-2 di sana. Laga tersebut memang uji coba, tapi saya lihat ini adalah tim yang bisa kami hadapi, tim yang bisa kami tantang,” papar Hodak. 

Bagi Hodak, Ratchaburi FC adalah tim ideal untuk Persib hadapi di babak 16 besar. 

Persib sementara terhindar dari lawan unggulan seperti Pohang Steelers (Korea Selatan). 

Ratchaburi adalah tim peringkat kedua Liga Thailand yang saat ini ditangani oleh pelatih lokal dan legenda Timnas Thailand, Worrawoot Srimaka. 

Skenario Hodak di Kandang Sendiri

Laga Persib Bandung vs Borneo FC Samarinda dalam laga tunda pekan ke-4 Super League 2025-2026, Jumat (5/12/2025) di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), didapati seorang Bobotoh meninggal dunia akibat serangan jantung. KOMPAS.com/ADIL NURSALAM Laga Persib Bandung vs Borneo FC Samarinda dalam laga tunda pekan ke-4 Super League 2025-2026, Jumat (5/12/2025) di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), didapati seorang Bobotoh meninggal dunia akibat serangan jantung.

Hodak punya skenario besar melawan Ratchaburi FC saat memainkan laga di kandang sendiri di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). 

Ia membutuhkan dukungan besar dari Bobotoh untuk menciptakan atmosfer fantastis, menekan mental lawan agar tak mengeluarkan performa terbaiknya. 

“Apalagi nantinya laga kedua akan dimainkan di sini dan jika stadion penuh, saya pernah katakan bahwa itu tentunya tidak akan mudah bagi lawan,” kesan Hodak. 

"Menurut saya, kami bisa saja merasa senang dengan hasil undian ini."

Persib Minta Jadwal Ulang Laga Super League 2025-2026

Hodak meminta manajemen Persib untuk mengusulkan jadwal ulang laga domestik Super League 2025-2026 di bulan Februari mengingat agenda yang rapat. 

Persib membawa nama Indonesia, guna berprestasi, melangkah lebih jauh di kancah Asia.

Jika Persib mampu lolos ke fase selanjutnya, akan lebih banyak lagi poin yang bisa dikumpulkan untuk mendongkrak posisi Liga Indonesia di kompetisi Asia. 

Hal ini memungkinkan Indonesia punya kuota lebih banyak di kompetisi Asia di musim selanjutnya. 

“Sekarang kami fokus untuk menjadwal ulang pertandingan di liga, karena ada jadwal kami bertanding di tiga laga dalam dua pekan.”

“Jika mereka bisa mengubahnya, saya rasa kami bisa lolos ke babak berikutnya. Kami melihat, ada hal positif dari sana,” papar Hodak. 

“Ini bisa saja berdampak, jadi pada akhirnya tergantung pada PSSI dan Liga, jika ingin wakil dari Indonesia melaju di kompetisi itu, mereka harus membantu kami,” bebernya. 

Jadwal Persib di bulan Februari :

  • 6 Februari: Persib vs Malut United (home)
  • 11 Februari: Ratchaburi FC vs Persib (away)
  • 16 Februari: Borneo FC vs Persib (away)
  • 18  Februari: Persib vs Ratchaburi FC (home)
  • 22 Februari: Persib vs Persita (home)
  • 26 Februari: Persib vs Madura United (home)
 

Tag:  #reaksi #bojan #hodak #soal #hasil #undian #persib #ratchaburi

KOMENTAR