Persik Kediri Akhiri Kerjasama dengan Pelatih Ong Kim Swee
- Manajemen Persik Kediri telah mengakhiri kerjasama dengan pelatih asal Malaysia, Ong Kim Swee, setelah adanya diskusi dan evaluasi pertandingan dilakukan.
Manajer Persik Kediri FC M Syahid Nur Ichsan menyatakan bahwa keputusan tersebut diambil setelah adanya pertemuan antara manajemen dan pelatih.
"Manajemen Persik Kediri mengucapkan terima kasih kepada coach Ong Kim Swee atas komitmen, dedikasi, dan kerja kerasnya selama menangani tim," kata Syahid di Kediri, pada Kamis (27/11/2025).
Ia juga menambahkan bahwa kontribusi pelatih selama ini dinilai cukup baik.
“Profesionalisme yang ditunjukkan selama ini menjadi catatan positif bagi Persik dan kami menghargai setiap usaha yang telah dilakukan coach Ong Kim Swee untuk perkembangan tim," tambahnya.
Sementara itu, Ong Kim Swee juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh suporter, pemain, staf, serta manajemen Persik Kediri.
Ia mengaku banyak mendapatkan pengalaman berharga saat menangani tim yang dijuluki Macan Putih ini.
Selain itu, dukungan yang pelatih berusia 54 tahun ini terima membuatnya bisa memberikan yang terbaik untuk Persik Kediri.
"Menangani Persik Kediri merupakan pengalaman berharga bagi saya. Para suporter, tim, dan staf adalah bagian penting yang selalu memberikan dukungan selama saya melatih Persik Kediri," ujar pelatih asal Malaysia tersebut.
View this post on Instagram
Doa Ong bagi Persik Kediri
Ong juga mendoakan agar Persik Kediri dapat meraih kesuksesan lebih besar di masa depan, dan terus berkembang.
"Persik Kediri telah menjadi bagian baru dalam hidup saya. Klub ini dan para pemain Persik Kediri memiliki potensi besar. Saya berharap tim ini dapat terus berkembang dan meraih hasil terbaik di kompetisi," kata Ong.
Ong bergabung dengan Persik Kediri sejak awal musim dan selama menjabat, prestasi tim mengalami fluktuasi.
Saat ini, Persik berada di peringkat ke-11 klasemen sementara dengan 15 poin.
Persik kini tengah menjalani pertandingan melawan Semen Padang di kandang Persik, Stadion Kediri, yang menjadi laga terakhir bagi Ong Kim Swee.
Secara total, pelatih berlisensi AFC Pro tersebut menukangi Persik Kediri dalam 13 pertandingan, memenangi 4 laga, seri 3 kali, dan menderita enam kekalahan.
Pertandingan terakhirnya adalah kemenangan 2-1 atas Semen Padang pada Kamis (27/11/2025).
Tag: #persik #kediri #akhiri #kerjasama #dengan #pelatih #swee