Live Skor Timnas U22 Indonesia Vs Mali 0-1, Garuda Muda Kebobolan di Menit ke-5
Starting line up Timnas U22 Indonesia dan Mali bersiap jelang kickoff laga uji coba di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, pada Sabtu (15/11/2025).(KOMPAS.com/Firzie A. Idris)
20:17
15 November 2025

Live Skor Timnas U22 Indonesia Vs Mali 0-1, Garuda Muda Kebobolan di Menit ke-5

Timnas U22 Indonesia harus ketinggalan 0-1 dari Mali di menit ke-5 FIFA Matchday 2025, Sabtu (15/11/2025).

Pertandingan Timnas U22 Indonesia vs Mali berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor.

Dalam pertandingan Timnas U22 Indonesia vs Mali, Ivar Jenner menjadi kapten dan Mauro Zijlstra starter.

Sejak menit awal pertandingan Mali langsung tampil menekan, sedangkan Timnas U22 Indonesia bertahan.

Dony Tri Pamungkas sempat mengancam lewat tembakan yang dilepaskannya, tetapi tidak berbuah dengan gol.

Petaka justru datang di menit ke-5, Sekou Doucore, bek Mali mampu menjebol gawang Cahya Supriadi lewat situasi sepak pojok.

Tag:  #live #skor #timnas #indonesia #mali #garuda #muda #kebobolan #menit

KOMENTAR