Sudah Review 52 Induk Cabor, Kemenpora Segera Umumkan Jumlah Atlet dan Target Medali Tim Indonesia di SEA Games 2025
Pemain Timnas Indonesia U-22 Indonesia bersama ofisial dan petinggi PSSI saat mengikuti arak-arakan juara SEA Games 2023. (Haritsa Almudatsir/Jawa Pos)
21:13
6 November 2025

Sudah Review 52 Induk Cabor, Kemenpora Segera Umumkan Jumlah Atlet dan Target Medali Tim Indonesia di SEA Games 2025

- Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI bersama Tim Review SEA Games 2025 telah melakukan pertemuan dengan 52 induk cabang olahraga. Keduanya sudah mengevaluasi dan mereview terkait potensi atlet untuk berprestasi dan segera mengumumkan hasil final jumlah atlet dan target medali tim Indonesia di SEA Games 2025.

Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora RI, Surono menjelaskan bahwa sinkronisasi dan review bersama Tim Review dilakukan dengan para induk cabor hingga 31 Oktober lalu. Tim review beranggotakan tim pakar, praktisi olahraga dan juga perwakilan dari KONI dan KOI.

"Walaupun proses review itu sangat alot dan banyak diskusi yang panjang lebar tetapi prinsipnya PB-PB yang sekarang menjalankan pelatnas dan dari tim review juga optimis nanti kita bisa menghasilkan perolehan prestasi yang membanggakan bagi kontingen Indonesia," kata Surono di Media Center Kemenpora RI, Kamis (6/11).

Tapi, kata Surono, selesainya proses review dan sinkronisasi tak berarti langsung membuahkan hasil berupa jumlah pasti atlet kontingen Indonesia dan juga target di SEA Games 2025. Ia menyebut hal itu perlu dianalisis dan dirapatkan lagi dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Erick Thohir.

"Ada beberapa hal yang sampai sekarang proses review itu sudah selesai kemudian sekarang lagi di analisis. Kita harus cek kalau memang untuk olahraga terukur, itu akan lebih mudah karena datanya lebih mudah di-tracing," terang Surono.

"Tetapi yang menjadi masalah adalah cabang olahraga yang khususnya beregu dan bela diri dan subjektivitas tinggi dengan penilaian dari wasit. Itu juga harus kita buat probabilitasnya bagaimana presentasinya kita bisa mendapatkan medali baik medali emas, perak maupun perunggu," tambahnya.

Surono kemudian menjelaskan, kontingen Indonesia sudah dipastikan kehilangan 41 medali emas dari edisi 2023 pada SEA Games 2025. Artinya, dari total 87 emas yang diraih di Kamboja, hanya menyisakan 46 emas saja yang bisa dipertahankan kontingen Merah Putih.

Surono menambahkan, sampai saat ini pihaknya telah mengantongi potensi 32 emas dari SEA Games 2025. Sehingga jika ditotal potensi yang bisa diraih tim Indonesia adalah 78 emas. Jumlah ini masih kurang apabila ingin finish di peringkat ketiga seperti edisi sebelumnya.

"Untuk bisa meraih, bisa bertahan di posisi ketiga itu minimal kita mendapatkan 13,84% sampai dengan 15,90% (82-90 emas) dari total medali yang diperebutkan yaitu sekitar 577 emas," kata Surono.

"Nah ini yang sedang kami analisis agar perkembangan selama pelatnas dan laporan-laporan dari para pengurus cabang bisa disinkronkan," imbuh dia.

Lantas kapan sekiranya Kemenpora RI dapat menetapkan jumlah atlet yang dikirim dan target kontingen Indonesia di SEA Games 2025? Surono menargetkan analisis final dan pemetaan target medali akan rampung pekan depan sebelum dilaporkan kepada Menteri Pemuda dan Olahraga, Erick Thohir.

"Mudah-mudahan minggu depan segera kami laporkan ke Bapak Menteri. Kelihatannya juga minggu depan akan ada rapat khusus untuk membahas hasil sinkronisasi dan review dari 52 cabang olahraga tersebut, sekaligus memetakan target medali, posisi, dan hal lainnya," tutupnya.

Deputi Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora RI, Surono mengungkapkan bahwa review dan sinkronisasi terhadap 52 induk cabor telah dilakukan. (Dimas Ramadhan/JawaPos.com)

Editor: Hendra Eka

Tag:  #sudah #review #induk #cabor #kemenpora #segera #umumkan #jumlah #atlet #target #medali #indonesia #games #2025

KOMENTAR