Termasuk Timnas Indonesia, 8 Negara Tersingkir dari 16 Besar Piala Asia 2023
Daftar delapan tim negara yang tersingkir dari 16 besar Piala Asia 2023. Timnas Indonesia termasuk.
Babak 16 besar Piala Asia 2023 sudah resmi berakhir. Banyak drama terjadi dan tiga pertandingan berakhir dengan adu penalti.
Di 16 besar Piala Asia 2023, langkah timnas Indonesia terhenti. Skuad Garuda kalah dengan skor telak 0-4 atas Australia.
Hasil ini membuat anak asuh Shin Tae-yong menjadi satu-satunya tim yang gagal mencetak gol di 16 besar Piala Asia 2023.
Sementara itu, ada drama terjadi di pertandingan Irak vs Yordania. Singa Mesopotamia tersingkir dramatis di detik-detik akhir.
Yordania yang unggul pemain usai Aymen Hussein dikartu merah, berhasil menang di masa injury time.
Sedangkan tiga laga, yakni Tajikistan vs UEA, Arab Saudi vs Korea Selatan, dan Iran vs Suriah harus ditentukan via adu penalti.
Berikut daftar 8 negara yang tersingkir dari babak 16 besar Piala Asia 2023:
- Indonesia
- UEA
- Irak
- Palestina
- Thailand
- Arab Saudi
- Bahrain
- Suriah
Tag: #termasuk #timnas #indonesia #negara #tersingkir #dari #besar #piala #asia #2023