



Bawa Timnas U17 Indonesia ke Panggung Dunia, Nova Arianto Diyakini Jadi Pelatih Sukses
Pencapaian mengesankan bagi pelatih Nova Arianto membawa Timnas U17 Indonesia ke Piala Dunia U17 2025 sesuai target yang dicanangkan PSSI.
Nova Arianto berhasil membawa Garuda Asia ke panggung dunia, setelah lolos fase grup Piala Asia U17 2025 Arab Saudi.
Evandra Florasta dkk berhasil mengalahkan Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan di fase grup.
Meski antiklimaks pada babak perempat final, kekalahan kontra Korea Utara diharapkanjadi pembelajaran jelang turun di Piala Dunia U17 pada November nanti.
Rekan se-kompatriot Nova Arianto saat masih menjadi pemain Persib Bandung (2007-2011) Zaenal Arif menyebutkan, pencapaian Nova adalah buah dari kesabaran.
Bagaimana Nova perlahan tapi pasti mengikuti jejak sang ayah Sartono Anwar yang juga merupakan seorang pelatih.
Nova meniti kariernya sebagai pelatih mulai jadi asisten saat Timnas masih diarsiteki Shin Tae-yong.
Dirinya kemudian dipercaya menangani Timnas kelompok usia 17 tahun yang terbilang sangat muda.
“Ini buah kesabaran dari coach Nova yang berkarier di dunia kepelatihan dan akhirnya mendapatkan pembelajaran yang dia dapat,” tutur Zaenal Arif.
“Ilmu yang dia serap baik dari coach Shin Tae-yong atau sebelumnya, dia bisa aplikasikan di U17,” sambungnya.
Nova adalah pelatih yang diamati mampu menyaring pemain-pemain potensial, memiliki mental petarung, disiplin tak kenal menyerah.
Terlihat Timnas U17 yang begitu solid, walau hasilnya gagal ke semifinal di Piala Asia, sosok 45 tahun itu mampu membawa timnya belajar.
“Walaupun hasilnya (perempat final) kurang, kita tetap harus apresiasi karena tim ini berprogres,” sebutnya Zaenal.
“Coach Nova juga sekarang mendapatkan perhatian khusus dari warga negara Indonesia yang notabene mantan pemain yang sukses dan juga pelatih siap menuju kesuksesan,” sebut pria yang juga pernah membela Timnas Indonesia ini.
Piala Dunia U17 2025 akan menjadi partisipasi kedua beruntun di level tertinggi usia kelompok umur tersebut setelah Tanah Air menjadi tuan rumah pada edisi 2023.
Tag: #bawa #timnas #indonesia #panggung #dunia #nova #arianto #diyakini #jadi #pelatih #sukses