Hari Ini FIFA Bakal Kartu Merah Israel? Jibril: Jika Tidak Sekarang, Kapan Lagi
Hari Ini FIFA Bakal Kartu Merah Israel? Jibril: Jika Tidak Sekarang, Kapan Lagi [Tangkap layar X]
16:36
3 Oktober 2024

Hari Ini FIFA Bakal Kartu Merah Israel? Jibril: Jika Tidak Sekarang, Kapan Lagi

Induk sepak bola dunia, FIFA pada Kamis (3/10/2024) waktu setempat akan segera mengumumkan keputusan terkait pemberian sanksi atau tidak kepada Israel. Keputusan pemberian sanksi atau tidak akan diumumkan oleh Dewan FIFA.

Usulan untuk menangguhkan keanggotan federasi sepak bola Israel pertama kali diajukan oleh PSSI-nya Palestina, PFA pada April dan diajukan pada Kongres FIFA Mei 2024.

PFA mengajukan tuntutan hukuman oleh FIFA pasca pengeboman wilayah Palestina di Jalur Gaza oleh militer Israel. Dilansir dari Express.co.uk, Dewan FIFA tengah mempertimbangkan terkait sanksi itu menyusul situasi Timur Tengah yang memanas pasca serangan Iran ke Israel.

Pasukan Israel melancarkan serangan udara Senin (30/9/2024) pagi di area Kola, Beirut, menandai serangan pertama di dalam ibu kota Lebanon sejak konflik dengan Hizbullah dimulai pada Oktober tahun lalu. /ANTARA/Anadolu/pyPasukan Israel melancarkan serangan udara Senin (30/9/2024) pagi di area Kola, Beirut, menandai serangan pertama di dalam ibu kota Lebanon sejak konflik dengan Hizbullah dimulai pada Oktober tahun lalu. /ANTARA/Anadolu/py

Sebelumnya, Presiden FIFA Gianni Infantino pada Kongres FIFA Mei 2024 mengatakan bahwa kemungkinan sanksi kepada Israel patut dipertimbangkan oleh Dewan FIFA.

Baca Juga: Adu Kekuatan Militer Hizbullah vs Israel, Mampukah Menandingi Iron Dome?

Dewan FIFA awalnya akan meninjau gugatan dari pihak PFA pada Juli 2024. Sementara untuk jangka waktu pengambilan keputusan direncanakan pada 31 Agustus 2024.

Namun kemudian FIFA mengatakan bahwa pengambilan keputusan akan dijatuhkan oleh rapat Dewan FIFA pada Oktober 2024. Direncanakan bahwa pengambilan keputusan dilakukan pada jam 12 siang waktu Inggris.

Sebelumnya, presiden PFA, Jibril Rajoub mengatakan tindakan militer Israel kepada rakyat Palestina juga menjadi penderitaan keluarga sepak bola dunia dan Palestina.

"FIFA (diharapkan) bertindak dengan keseriusan dan urgensi yang sama seperti dalam kasus-kasus lain," kata Jibril.

"Tapi apakah FIFA nantinya akan menganggap beberapa perang lebih penting (dijatuhi sanksi) sementara korban dari militer Israel tidak dianggap (penting)," tambahnya.

Baca Juga: Pemakaman Pimpinan Hizbullah Nasrallah akan Dilakukan Hari Jumat

"Saya meminta kita semua untuk berdiri di sisi sejarah yang benar. Penderitaan jutaan orang, termasuk ribuan pemain sepak bola, layak mendapat perlakuan sama. Jika tidak sekarang, kapan lagi," lanjut Jibril.

Sementra itu, Moshe Zuares dari PSSI-nya Israel mengatakan bahwa orang Israel juga mengalami neraka yang sama sejak serangan Hamas pada 7 Oktober tahun lalu.

"Tidak adil bahwa dalam keadaan seperti ini, kami mendapatkan perlakuan berbeda. Kami berjuang untuk hak dasar kami untuk menjadi bagian dari sepak bola dunia," jelasnya.

Editor: Galih Prasetyo

Tag:  #hari #fifa #bakal #kartu #merah #israel #jibril #jika #tidak #sekarang #kapan #lagi

KOMENTAR