Berkeliaran Rampok Motor, Komplotan Gengster Bercelurit Jumbo di Cakung Incar Pekerja Sehabis Kerja Lembur
Berkeliaran Rampok Motor, Komplotan Gengster Bercelurit Jumbo di Cakung Incar Pekerja Sehabis Kerja Lembur. (tangkapan layar/instagram)
06:28
15 Agustus 2024

Berkeliaran Rampok Motor, Komplotan Gengster Bercelurit Jumbo di Cakung Incar Pekerja Sehabis Kerja Lembur

Seorang pemotor menjadi korban begal saat melintas di dekat pintu Tol Cakung Timur, samping traffic light JGC, Jakarta Timur, pada Selasa (13/8) kemarin, sekira pukul 03.30 WIB.

Aksi pembegalan ini viral usai diunggah di media sosial, salah satu akun dibagikan akun Instagram, @warungjurnalis.

Dalam video yang diunggah akun tersebut terlihat, komplotan gangster ini membawa celurit panjang yang berukuran sekira 1 meter.

Peristiwa ini bermula ketika korban yang sedang melintas dicegat oleh komplotan gangster. Korban sempat meminta pertolongan pada sopir truk kontainer. Namun karena kalah jumlah, mereka pun tak bisa berbuat banyak.

Baca Juga: Wajah Dipukul, Perut Diinjak, WNI Nekat Rampok Wanita di Jepang Demi Uang

Pria tersebut terpaksa merelakan sepeda motor Yamaha Fino miliknya dibawa kabur oleh para pelaku. 

Salah seorang warga bernama Saini mengatakan, komplotan ini sebelumnya memang sudah membuntuti korban yang saat itu baru saja pulang kerja. Komplotan ini kemudian memepet korban.

"Dia pulang kerja diikut-in orang terus berhenti di sini mau minta tolong ke sopir truk,” kata Saini, saat dikonfirmasi, Kamis (14/8/2024).

“Motornya diambil, pelaku pakai senjata tajam. Pakai celurit yang panjang,” tambahnya.

Dalam perkara ini, korban semoat mendapatkan sabetan senjata tajam, namun saat itu korban menggukan helm.

Baca Juga: Tawuran Maut Geng Two Door Boys Vs RTM di Cipayung Makan Korban, Satu ABG Tertangkap

“Korban tidak luka karena kena helmnya sempat ada pembacokan disana,” ucapnya.

Saini menyebut jika dari fisiknya, pelalu sudah berusia dewasa. Diduga pelaku merupakan warga luar, lantaran sebelumnya belum ada kejadian ini.

“Kayaknya pelakunya dewasa. Di sini sih jarang kejadian kayak gini,” ujarnya.

Saini mengatakan, polisi telah mendatangi lokasi, guna melakukan pengecekan lokasi.

“Tadi ada polisi udah ke sini 5 orang dari polsek,” pungkasnya.

Editor: Agung Sandy Lesmana

Tag:  #berkeliaran #rampok #motor #komplotan #gengster #bercelurit #jumbo #cakung #incar #pekerja #sehabis #kerja #lembur

KOMENTAR