Hadapi Khofifah-Emil di Pilkada Jatim, PKB Berpeluang Gandeng PDIP: Tapi Calonnya Belum Pas
Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto resmi mendukung pencalonan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak untuk maju di Pilgub Jawa Timur (Jatim) 2024. (Suara.com/Bagaskara)
01:08
17 Juli 2024

Hadapi Khofifah-Emil di Pilkada Jatim, PKB Berpeluang Gandeng PDIP: Tapi Calonnya Belum Pas

Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jazilul Fawaid mengungkap kemungkinan partainya bakal berkoalisi dengan PDIP dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Timur (Jatim) 2024. Namun, pihaknya belum menentukan siapa yang akan menjadi kandidat untuk diusung.

Nantinya, Jazilul menyebut bakal ada pembahasan lebih lanjut mengenai siapa Bakal Calon Kepala Daerah Jatim dari PKB.

"Bisa jadi gandeng dengan PDIP, tapi sampai hari ini belum ditemukan siapa yang pas," ujar Jazilul di Jakarta Pusat, Selasa (16/7/2024).

Diketahui, sejumlah partai politik telah melirik para kandidatnya di Pilkada 2024. Untuk Pilkada Jatim, pasangan petahana, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak telah menerima dukungan dari sejumlah parpol. Di antaranya, Partai Golkar, PAN, Gerindra, Demokrat, Perindo dan PPP.

Baca Juga: Dukung PDIP Usul Nama Cawagub, PKB Sesumbar: Anies Gak Ada Lawan di Jakarta!

Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jazilul Fawaid. (Suara.co/Dea)Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jazilul Fawaid. (Suara.co/Dea)

Terkait peluang gandeng PDIP, Jazilul menyebut saat ini terdapat beberapa nama yang mungkin bakal diusung oleh PKB.

Seperti mantan Ketua PWNU Jatim KH Marzuki Mustamar dan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar.

Namun, Jazilul menyatakan PKB tak mau buru-buru dalam menentukan jagoannya. Pihaknya bakal menunggu sampai saat-saat terakhir karena sudah memenuhi syarat minimal kursi di DPRD Jatim untuk mengusung sendiri kandidat calon kepala daerah.

"PKB menunggu pada limit terakhir, karena PKB cukup tiketnya untuk ngusung siapapun, Yang nantinya akan dimajukan di Pilgub Jatim," tuturnya.

"Tapi bagaimana nanti skenarionya saya masih lihat waktunya yang kira-kira pas, sama juga siapa waktunya yang pas," tambahnya.

Baca Juga: Prabowo Perlu Istikharah Sebelum Tunjuk Kandidat di Pilkada Jateng, Siapa Jagoannya?

Diketahui, sejumlah parpol seperti Gerindra hingga

Editor: Agung Sandy Lesmana

Tag:  #hadapi #khofifah #emil #pilkada #jatim #berpeluang #gandeng #pdip #tapi #calonnya #belum

KOMENTAR