Dokter Tifa Sarankan Prabowo Turunkan Berat Badan, Netizen Ribut: Kurangi Bacot dan Hilangkan Benci!
Dokter Tifa. (YouTube)
12:28
24 April 2024

Dokter Tifa Sarankan Prabowo Turunkan Berat Badan, Netizen Ribut: Kurangi Bacot dan Hilangkan Benci!

Pegiat media sosial, Dokter Tifa menyarankan Prabowo Subianto agar bisa menjaga kesehatan untuk memimpin Indonesia lima tahun mendatang.

Diketahui, Capres-Cawapres nomor urut 2, Prabowo-Gibran dipastikan akan memimpin Indonesia 5 tahun mendatang. Pasalnya, Mahkamah Konstitusi (MK) telah menolak semua perkara Pilpres 2024 yang diajukan Capres Nomor urut 1 Anies-Muhaimin dan Capres nomor urut 3 Ganjar-Mahfud MD.

Dokter Tifa menyarankan agar Prabowo menjaga kesehatan dengan cara menjaga pola hidup sehat.

"Saya pesan agar Pak @prabowo jaga kesehatan dan makanan sehat," katanya lewat media sosial X @DokterTifa, dikutip Rabu (24/4/2024).


Selain itu, Dokter Tifa juga menyarankan agar Prabowo rutin berolahraga. "Turunkan Berat Badan secepatnya karena obesitas risiko stroke paling besar. Olahraga dengan personal trainer yang terukur," katanya.

Dokter Tifa juga kembali menyinggung isu skenario Prabowo Subianto hanya akan menjabat selama dua tahun. Setelah itu, kursi presiden akan digantikan oleh Gibran Rakabuming Raka. Kabar itu dihembuskan oleh pengamat militer, Connie Rahakundini Bakrie jelang Pilpres 2024 berlangsung.

"Jaga jangan sampai Puyi dapat peluang menghentikan Bapak 2 tahun, seperti kata bu Connie," katanya lagi.

Komentar Dokter Tifa mendapat respon beragam. Ada yang mendukung ucapannya dan tak sedikit juga yang justru menyerang Dokter Tifa.

"Duh gak kebayang di TV berseliweran 2 orang itu....palagi ada si samsul....hadeuuuh...jgn disetel ah TV nya," kata @tah_rir.

"Pesan saya ya mbah @DokterTifa, perbanyak ibadah dan dzikir, sholat diperkuat, gaji lebih sering, amal dan sedekah diperbanyak. Kemudian, bacot dikurangi, benci dihilangkan, iri dimusnahkan, Insya allah hidup anda senantiasa diberkahi," kata @setiawan_rahard.

"Sblm 2 tahun gibran lengser,kena kasus martabak 71M," tulis @SSudiharjo.

"Meskipun tidak mendukung PS tp saya concern ini, jangan sampai beliau dilantik trus dihentikan 2 tahun lalu diganti samsul. Babak belur Indonesia nanti. Take good care," kata @msiera_274.

"Ayo Bung PS jika anda memang PATRIOT BUKTIKAN OMONGAN IBU CONI TIDAK BENAR KAMI TUNGGU," kata @GemJoni.

"Yakin bisa sampai dilantik? Apa wiwi mau anaknya jd pemaen cadangan? Apa opung mau jd kacung wowo yg sblmnya diujung telunjuknya?" tulis @JurdilNdasMu.

"Betul semoga Pak Prabowo diberi kesehatan sampai selesai dan purna tugas sebagai Presiden, alangkah malunya saya sebagai pemilih 01 kalau sampe si samsul yg menggantikanya," kata @YudiRifqi388521.

"Saya kalau mulut dan lidah itu hanya dijadikan untuk menjatuhkan orang, membuka aib aib orang. Jangan sampai jilbab dan peci putih itu hanya topeng," kata @Ajdi123.

Penetapan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih

Diketahui, hari ini, Rabu (24/4/2024), KPU RI akan menetapkan pemenang Pilpres 2024 yakni Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming, sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih untuk periode 2024-2029.

Penetapan pasangan presiden dan wakil presiden terpilih ini dilakukan setelah pembacaan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai perselisihan hasil pemilu sesuai dengan Pasal 4 Peraturan KPU (PKPU) Nomor 6 Tahun 2024.

Dimana, Mahkamah Konstitusi (MK) pada Senin (22/4/2024) menolak seluruh permohonan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md dalam sidang perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2024.

KPU akan memberikan kesempatan kepada presiden dan wakil presiden terpilih untuk menyampaikan pidatonya dalam Sidang Pleno Terbuka Penetapan Paslon Terpilih.

KPU pun mengundang Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) untuk menghadiri langsung acara penetapan pemenang Pilpres 2024. Selain itu, KPU mengundang Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Ketua DPR RI Puan Maharani hingga pimpinan lembaga negara lainnya.

Kemudian, KPU mengundang pimpinan partai politik peserta Pemilu 2024, pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md.

Pada Pemilu 2024, pasangan Prabowo-Gibran meraih 96.214.691 suara, sedangkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 40.971.906 suara, lalu pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md 27.040.878 suara. Total surat suara sah mencapai 164.227.475 suara.

Editor: Riki Chandra

Tag:  #dokter #tifa #sarankan #prabowo #turunkan #berat #badan #netizen #ribut #kurangi #bacot #hilangkan #benci

KOMENTAR