Luhut, Kaesang, Hingga Muzani Hadiri Acara Halal Bihalal Golkar, Batik Corak Kuning Jadi Sorotan
Kedatangan Ketua Dewan Penasihat sekaligus Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan saat tiba di Kantor DPP Partai Golkar di acara halal bihalal, Senin (15/4/2024) malam. 
20:00
15 April 2024

Luhut, Kaesang, Hingga Muzani Hadiri Acara Halal Bihalal Golkar, Batik Corak Kuning Jadi Sorotan

- Sederet pejabat politik hingga menteri Kabinet Indonesia Maju turut hadir dalam acara halal bihalal yang digelar oleh Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Senin (15/4/2024) malam.

Dalam pantauan Tribunnews.com di lokasi, beberapa pejabat tersebut sudah mulai mendatangi markas partai berlogo Pohon Beringin itu sejak pukul 19.00 WIB.

Terlihat mereka yang hadir yakni Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Marves) sekaligus Ketua Dewan Pengarah Partai Golkar, Luhut Binsar Panjaitan.

Tak hanya Luhut, hadir juga menteri dan wakil menteri dari Kabinet Indonesia Maju lainnya yakni seperti Menkominfo RI Budi Arie Setiadi, dan Wamen ATR/BPN sekaligus Sekjen PSI, Raja Juli Antoni.

Dalam pantauan terlihat juga beberapa nama petinggi atau pimpinan partai politik dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang mengusung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.

Mereka di antaranya Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) sekaligus Mendag RI Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani.

Beberapa dari mereka terlihat mengenakan pakaian batik dengan nuansa berwarna kuning keemasan.

Bahkan Sekjen PSI Raja Juli yang mendampingi Kaesang sempat bergurau soal batik yang dikenakan Kaesang.

"PSI sekarang ganti warna ya," kata Raja Juli disambut tawa Kaesang di lokasi.

Sementara seluruh tamu yang hadir tersebut disambut Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di lobby Kantor DPP Partai Golkar.

Hingga berita ini ditulis sekitar pukul 19.25 WIB acara halal bihalal tersebut masih berlangsung.

Editor: Adi Suhendi

Tag:  #luhut #kaesang #hingga #muzani #hadiri #acara #halal #bihalal #golkar #batik #corak #kuning #jadi #sorotan

KOMENTAR