Menkeu Purbaya Ungkap Alasan Tarik Dana SAL Rp 75 Triliun dari Perbankan: Buat Belanja Rutin Pemerintah
Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa di Gedung BEI, Jakarta Selatan, Jumat (2/1). (Istimewa)
17:40
2 Januari 2026

Menkeu Purbaya Ungkap Alasan Tarik Dana SAL Rp 75 Triliun dari Perbankan: Buat Belanja Rutin Pemerintah

- Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa buka suara terkait penarikan dana Saldo Anggaran Lebih (SAL) sebesar Rp 75 triliun yang sempat tersimpan di perbankan.

Purbaya menegaskan, langkah tersebut dilakukan semata-mata untuk mendukung belanja rutin pemerintah, khususnya belanja kementerian dan lembaga.

“Itu buat belanja rutin. Buat belanja rutin kementerian lembaga. Jadi saya tarik, seperti ditarik dari sistem, tapi langsung dibelanjain lagi, jadi langsung masuk ke sistem perekonomian,” ujar Purbaya saat ditemui di Gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (2/1).

Lebih lanjut, Purbaya memastikan, penarikan dana SAL tersebut tidak menimbulkan gangguan terhadap likuiditas maupun uang beredar di sistem perekonomian. Justru sebaliknya, belanja pemerintah dinilai memberi dampak positif bagi aktivitas ekonomi nasional.

“Jadi tidak mengganggu uang beredar di sistem perekonomian. Malah harusnya lebih bagus karena ada dampak multiplier dari belanja pemerintah, pusat maupun daerah,” jelasnya.

Meski menarik Rp 75 triliun untuk kebutuhan belanja, Purbaya menegaskan masih ada dana SAL yang tetap ditempatkan di sektor perbankan, yakni sekitar Rp 200 triliun.

“Jadi itu nggak apa-apa. Tapi yang Rp 200 masih saya taruh di perbankan,” tukasnya.

Jauh sebelum itu, Purbaya akhirnya menambah suntikan dana ke perbankan senilai Rp 76 triliun, dari sebelumnya yang sudah menyalurkan sebesar Rp 200 triliun. Dana tambahan itu telah disalurkan ke empat bank. Masing-masing Bank Mandiri, Bank BNI, Bank BRI, dan Bank DKI.

Penempatan dana likuiditas tambahan senilai Rp 76 triliun sudah diberikan sejak 12 September 2025. Rinciannya, Bank Mandiri Rp 25 triliun, BRI Rp 25 triliun, BNI Rp 25 triliun, dan Bank DKI Rp 1 triliun.

 

Editor: Sabik Aji Taufan

Tag:  #menkeu #purbaya #ungkap #alasan #tarik #dana #triliun #dari #perbankan #buat #belanja #rutin #pemerintah

KOMENTAR