Indonesia Masih dalam Suasana Duka, Kaesang Ajak Kader PSI Rayakan Natal dengan Kesederhanaan
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menanggapi isu Ijazah palsu yang menyeret nama ayahnya, Presiden RI ke-7 Joko Widodo. (Novia Herawati/ JawaPos.com).
14:56
25 Desember 2025

Indonesia Masih dalam Suasana Duka, Kaesang Ajak Kader PSI Rayakan Natal dengan Kesederhanaan

- Perayaan Natal tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Masyarakat diajak merayakan hari raya Kristiani itu penuh dengan kesederhanaan. Pasalnya, Indonesia masih berduka dengan bencana alam yang terjadi di sejumlah daerah, khususnya di Aceh, Sumatera Utara (Sumut), dan Sumatera Barat (Sumbar). 

Ajakan merayakan Natal dengan kesederhanaan juga diserukan oleh Ketua Umum DPP PSI Kaesang Pangarep. Dia mengajak seluruh pengurus, kader, dan simpatisan PSI untuk memperingati Natal dalam suasana sederhana dan disertaidengan semangat untuk menolong masyarakat Indonesia yang tertimpa musibah. 

"Ulurkan tangan, berikan bantuan, dan dukungan semampu kita untuk meringankan beban para korban," ujar Kaesang seperti dikutip dari akun IG ketumpsi pada Kamis (25/12). 

Dia menyatakan Natal kali ini dirayakan dalam suasana duka dan prihatin terkait bencana di Sumatera. Jika direfleksikan, Natal adalah peristiwa iman yang mengingatkan umat Nasrani bahwa Tuhan hadir ke dunia untuk menyelamatkan manusia melalui sebuah keluarga.

 

"Kelahiran Yesus Kristus di Betlehem tidak dapat dipisahkan dari konteks keluarga. Ia lahir, diterima, dan dibesarkan dalam kehangatan serta kesederhanaan sebuah keluarga. Pesan ini menegaskan bahwa keluarga adalah ruang pertama dan utama tempat nilai-nilai kasih, pengorbanan, dan iman ditumbuhkan. Keluarga yang kuat dan penuh kasih merupakan fondasi penting bagi lahirnya masyarakat yang rukun, bangsa yang bersatu, dan negara yang berkeadilan," lanjut putra bungsu Presiden ke-7 RI Joko Widodo itu. 

Nilai-nilai Natal sejalan dengan semangat kebangsaan yang berlandaskan Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKR). Dari keluarga yang rukun akan lahir warga negara yang menjunjung toleransi, menghormati keberagaman, dan berkomitmen menjaga persatuan nasional. 

"Di tengah berbagai tantangan zaman, marilah kita menjadikan semangat Natal sebagai penguat komitmen bersama untuk merawat kehidupan keluarga, memperkokoh persaudaraan kebangsaan, serta bekerja sama membangun Indonesia yang damai, adil, demokratis, dan sejahtera bagi seluruh rakyat," tambah suami Erina Gudono itu. 

"Kiranya damai Natal menyertai setiap keluarga dan meneguhkan tekad kita untuk terus menjaga persatuan serta merawat masa depan Indonesia," ucap Kaesang untuk Selamat Natal dan selamat menyongsong tahun baru 2026.

Editor: Ilham Safutra

Tag:  #indonesia #masih #dalam #suasana #duka #kaesang #ajak #kader #rayakan #natal #dengan #kesederhanaan

KOMENTAR