Wapres Gibran Rakabuming Bicara Bonus Demografi di Tengah Kondisi Global yang Tak Beri Kepastian
Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka. (Istimewa)
12:24
20 April 2025

Wapres Gibran Rakabuming Bicara Bonus Demografi di Tengah Kondisi Global yang Tak Beri Kepastian

Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka berbicara soal bonus demografi yang dialami Indonesia, pada 2030 sampai 2045. Pernyataan itu disampaikan Gibran dalam kanal Youtube pribadi bertajuk Generasi Muda, Bonus Demografi dan Masa Depan Indonesia.

Menurut dia, Indonesia saat ini berada dalam momen yang sangat menentukan. Bahkan, Indonesia berada di tengah beragam tantangan global, baik itu ekonomi, perang dagang, geopolitik, maupun perubahan iklim yang membawa perubahan di berbagai sektor.

"Tapi di sisi lain, Indonesia sebagai negara yang besar, sebagai negara yang menaungi kehidupan 284 juta penduduk, harus tetap tumbuh, harus tetap lincah, dan adaptif," kata Gibran dikutip, Minggu (20/4).

Gibran memahami tantangan Indonesia di dunia global sangat besar. Namun, dia meyakini Indonesia mempunyai peluang yang jauh lebih besar dalam menghadapi bonus demografi, kondisi di mana lebih dari separuh penduduk negara berada pada usia produktif.

"Ya, Indonesia akan mendapatkan puncak Bonus Demografi di tahun 2030 sampai tahun 2045," ucap Gibran.

Dia menegaskan, bonus demografi itu terjadi hanya satu kali dalam sejarah peradaban sebuah bangsa. Dalam kondisi itu, sekitar 208 juta penduduk Indonesia akan berada pada usia produktif.

"Di mana generasi produktif, generasi muda, memiliki proporsi yang lebih besar, sehingga memiliki pengaruh signifikan dalam menentukan arah kemajuan," ujar Gibran.

Lebih lanjut, Gibran menekankan bahwa bonus demografi itu merupakan peluang besar bagi bangsa Indonesia. Sehingga, bonus demografi itu bukan menjadi sekadar angka statistik yang fantastis, tapi justru sebagai jawaban untuk masa depan Indonesia.

"Di mana faktor penentunya ada di teman-teman semua," ucap Gibran.

Editor: Latu Ratri Mubyarsah

Tag:  #wapres #gibran #rakabuming #bicara #bonus #demografi #tengah #kondisi #global #yang #beri #kepastian

KOMENTAR