Hadiri Pemakaman Renville Antonio, Ketua Umum Partai Demokrat AHY: Namanya Akan Selalu Kita Kenang
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berbicara pada pemakaman Renville Antonio. (Juliana Christy/JawaPos.com)
22:32
14 Februari 2025

Hadiri Pemakaman Renville Antonio, Ketua Umum Partai Demokrat AHY: Namanya Akan Selalu Kita Kenang

      Suasana duka menyelimuti pemakaman Bendahara Umum Partai Demokrat, DR. H. Renville Antonio, SH, MH, yang berlangsung khidmat di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Keputih, Surabaya, Jumat (14/2) malam. Isak tangis dan doa mengiringi kepergian salah satu tokoh penting di Partai Demokrat tersebut.  

  Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), turut hadir dalam prosesi pemakaman, meski baru tiba di Surabaya pada malam hari. AHY menyampaikan belasungkawa mendalam atas kepergian Renville Antonio yang ia sebut sebagai sosok sahabat dan saudara seperjuangan.   "Kita kehilangan sahabat kita, saudara seperjuangan kita, yang selalu peduli dengan kita semua. Hanya doa terbaik yang mengantarkan Mas Renville di peristirahatan terakhir. Namanya harum dan akan kita kenang selamanya," ujar AHY dengan nada penuh haru.   AHY juga mengajak seluruh pihak untuk mendoakan keluarga yang ditinggalkan agar diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi ujian yang berat ini. "Kita juga mendoakan semoga keluarga tercinta yang ditinggalkan diberikan kekuatan, ketabahan, dan kesabaran dalam menghadapi ujian yang maha berat ini. Allah punya rencana dan telah menakdirkan hari ini. Kita sebagai umat hanya bisa menerima dengan ikhlas," lanjutnya.   Dalam kesempatan itu, AHY juga menyampaikan permohonan maaf karena tidak dapat hadir lebih awal untuk mendampingi keluarga almarhum dalam prosesi penerimaan jenazah. "Mohon maaf saya tidak bisa tepat waktu karena baru mendarat. Mohon maaf saya tidak bisa berada di sisi Mbak Nadira dan Kayla pada saat menerima kehadiran Mas Renville," ungkapnya.   Selain itu, AHY juga menyampaikan bahwa ayahnya, Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), turut merasakan kehilangan yang mendalam. "Pak SBY juga begitu kehilangan. Beliau menyampaikan salam dan doanya untuk almarhum dan keluarga," tambahnya.   Sebagai bentuk dukungan, AHY berjanji bahwa keluarga yang ditinggalkan tidak akan berjalan sendirian. "Mbak Nadira, Kayla, ada kita semua di sini ya. Kita nggak ke mana-mana, kita di sini," ucapnya menenangkan.   AHY juga mengenang almarhum sebagai sosok yang memiliki banyak rencana besar untuk Partai Demokrat ke depan. Menurutnya, Renville selalu berbagi ide dan visi untuk kemajuan partai dalam jangka panjang.   "Banyak hal baik, cita-cita yang Mas Renville ceritakan kepada saya, 5–10 tahun ke depan dan seterusnya. Banyak sekali niat baiknya, saya nggak bisa menyebutkan satu per satu. Semoga kita bisa mewujudkan apa yang beliau impikan," ungkap AHY.   AHY juga menambahkan bahwa bahkan di saat-saat terakhirnya, almarhum masih dikenang sebagai sosok yang gagah dan berwibawa. "Pak Presiden Prabowo saat rapat menampilkan Mas Renville gagah sekali, sekaligus mendoakan di depan seluruh tokoh nasional di hari Jumat yang barokah ini," ujarnya.   Sebagai penutup, AHY mengajak semua yang hadir untuk memberikan doa terbaik bagi almarhum. "Sekali lagi, mari berikan doa yang terbaik. Al-Fatihah," ungkap dia. (*)      

Editor: Dinarsa Kurniawan

Tag:  #hadiri #pemakaman #renville #antonio #ketua #umum #partai #demokrat #namanya #akan #selalu #kita #kenang

KOMENTAR