Demo ASN Dikti, Kenali 4 Tanda Pekerja Stres di Tempat Kerja
Ilustrasi pekerja merasa tertekan.(Pexels/GUSTAVO FING)
13:15
24 Januari 2025

Demo ASN Dikti, Kenali 4 Tanda Pekerja Stres di Tempat Kerja

Demo yang dilakukan oleh sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikti) baru-baru ini menjadi sorotan.

Mereka mengungkapkan ketidakadilan dan perlakuan tidak layak dari atasan yang memengaruhi suasana kerja secara keseluruhan.

Psikolog sekaligus dosen di Universitas Gunadarma, Meity Arianty mengatakan, toxic leadership dapat menciptakan tekanan pada pekerja.

Untuk mendeteksi jika pekerja mengalami tekanan, berikut empat ciri-ciri yang perlu dikenali dan diperhatikan.

Tanda pekerja stres di tempat kerja

1. Menarik diri dari pergaulan

Pekerja yang merasa tertekan akan cenderung menarik diri dari pergaulan, termasuk dengan rekan kerja.

Mereka menjadi lebih pendiam, kurang terlibat dalam diskusi tim, atau bahkan menghindari percakapan.

“Biasanya jadi menarik diri dari pergaulan,” ujar Meity saat dihubungi oleh Kompas.com, Selasa (21/5/2025).

2. Kehilangan semangat kerja

Ciri lainnya adalah berkurangnya semangat kerja atau demotivasi. Meity menjelaskan, pekerja yang merasa tertekan cenderung kehilangan motivasi untuk menyelesaikan tugas-tugas mereka.

“Pekerja yang tertekan juga merasakan demotivasi atau tidak ada keinginan untuk bekerja,” jelasnya.

Hal ini dapat terlihat dari perubahan perilaku, seperti sering menunda pekerjaan, absen tanpa alasan yang jelas, atau tidak maksimal dalam mengerjakan tugas.

Demotivasi tidak hanya berdampak pada produktivitas individu, tetapi juga bisa memengaruhi kinerja tim secara keseluruhan.

3. Mudah tersinggung

Ciri lain yang sering muncul pada pekerja yang merasa tertekan adalah menjadi mudah tersinggung.

Perubahan suasana hati ini biasanya muncul saat ia merasa terbebani oleh situasi kerja yang tidak mendukung.

“Jadi, pekerja (yang tertekan) mudah tersinggung dan sensitif selama bekerja,” jelas Meity.

Hal ini dapat memicu konflik di lingkungan kerja karena pekerja tersebut cenderung bereaksi secara emosional.

4. Mengalami gangguan fisik

Ciri lain yang dapat dilihat adalah pekerja yang merasa tertekan mengalami gangguan fisik.

Gangguan fisik yang muncul bermacam-macam, seperti sakit kepala, sulit tidur, ketegangan otot, dan merasa lelah meski tidak melakukan aktivitas berat.

“Mereka (pekerja yang tertekan) sering sakit kepala, ketegangan otot, sulit, tidur, dan gampang capek,” ujar Meity.

Meity menambahkan, tekanan mental yang terus-menerus dapat menurunkan daya tahan tubuh sehingga pekerja menjadi lebih rentan terhadap penyakit.

Mengenali ciri-ciri pekerja yang tertekan sangat penting bagi perusahaan dan rekan kerja untuk menciptakan lingkungan kerja yang lebih sehat.

Editor: Lintang Pramatyanti

Tag:  #demo #dikti #kenali #tanda #pekerja #stres #tempat #kerja

KOMENTAR