Ada Air Zam-Zam, Ini 7 Sumber Mata Air di Siraman Mewah Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar
Siraman Aaliyah Massaid. [Instagram/aaliyah.massaid]
12:26
23 Juli 2024

Ada Air Zam-Zam, Ini 7 Sumber Mata Air di Siraman Mewah Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar

Jelang pernikahan, Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid kerap melakukan rangkaian prosesi adat. Terbaru, keduanya menggelar pengajian dan siraman di Hotel Tentrem, Jakarta, pada Sabtu (20/7/2024) kemarin.

Acara itu digelar secara mewah dan disiarkan langsung melalui kanal Youtube Thariq. Segala hal yang ada di sana menuai sorotan publik, tak terkecuali tujuh sumber mata air yang dipakai prosesi siraman tersebut.

7 Sumber Mata Air Siraman Aaliyah-Thariq

Diketahui bahwa prosesi siraman Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar dilakukan dengan adat Jawa. Seperti siraman pada umumnya, di mana terdapat sumber mata air yang berbeda serta dilengkapi bunga-bunga.

Baca Juga: Digaet Jadi Brand Ambassador, Thariq Halilintar Apresiasi Perjuangan Bisnis Sahabat di Umur 17 Tahun

Siraman Aaliyah Massaid. [Instagram/aaliyah.massaid]Siraman Aaliyah Massaid. [Instagram/aaliyah.massaid]

Salah satu sumber mata air siraman Aaliyah-Thariq merupakan air zamzam. Lalu, ada air masjid serta air dari kediaman ibunda, nenek dari pihak ayah, dan kerabat lainnya. Semuanya ini dicampur dalam gentong.

Sejumlah bunga termasuk jenis sri taman dicampurkan dengan air siraman tersebut. Adapun air ini mempunyai makna, membersihkan diri lahir dan batin, serta membawa berkah dalam berumah tangga.

"Diawali dengan air tujuh sumber dari tujuh sumber yang telah diambil keluarga untuk upacara pembersih diri lahir dan batin Di antaranya air zamzam, dari kediaman ibu, kediaman umi atau nenek dari Aaliyah," ucap seorang MC dalam acara siraman tersebut.

Di sisi lain, saat prosesi siraman, nuansa merah muda dan busana adat Jawa menjadi pilihan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid. Sementara di waktu pengajian, mereka beserta keluarga memakai baju serba putih.

Siraman Aaliyah Massaid. [Instagram/aaliyah.massaid]Siraman Aaliyah Massaid. [Instagram/aaliyah.massaid]

Acara siraman tersebut dimulai pada pukul 14.00 WIB setelah pengajian selesai. Calon mempelai pria atau Thariq Halilintar menjalani prosesi siraman pertama yang didampingi kedua orang tua dan saudara-saudaranya.

Baca Juga: Intip Hidangan Saat Siraman Thariq - Aaliyah, Kini Ramai Dicibir: Banyak Abang Gerobakan yang Jual

Setelah itu, giliran Aaliyah yang menjalani prosesi siraman. Ia didampingi oleh ibunya, Reza Artamevia dan paman dari ayahnya Mudjie Massaid. Sang ayah, Adjie Massaid yang merupakan aktor, meninggal dunia pada tahun 2011 silam.

Saat itu, Aaliyah tampil memukau dalam balutan kebaya merah muda dengan rambut yang disanggul dan dihiasi bunga melati. Usai siraman, mereka melanjutkan acara pada Sabtu itu dengan berbagai prosesi adat Jawa.

Acara siraman Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar. [Youtube]Acara siraman Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar. [Youtube]

Mulai dari memotong sedikit rambut, membopong atau menggendong anak, memecahkan kendi, hingga berjualan dawet. Tradisi ini dilakukan oleh masing-masing keluarga, baik dari pihak Aaliyah Massaid maupun Thariq Halilintar.

Adapun sebelumnya, pihak keluarga Gen Halilintar sempat memberi sedikit bocoran soal persiapan pernikahan Thariq dan Aaliyah. Geni Faruk, ibunda Thariq, pun mengungkap adat yang akan digunakan.

"Pokoknya (jelang pernikahan Aaliyah dan Thariq) ada adatnya dan prosesnya tuh beda-beda," kata Geni beberapa waktu lalu.

Kontributor : Xandra Junia Indriasti

Editor: Farah Nabilla

Tag:  #sumber #mata #siraman #mewah #aaliyah #massaid #thariq #halilintar

KOMENTAR