Cara Kreatif Mahasiswa IPB Libatkan Transpuan Jaga Lingkungan: Buat Lilin Aromaterapi Hingga Ecoprint
Mahasiswa IPB Libatkan Transpuan dalam Pemberdayaan Lingkungan. (Dok. Istimewa)
14:49
30 Juni 2024

Cara Kreatif Mahasiswa IPB Libatkan Transpuan Jaga Lingkungan: Buat Lilin Aromaterapi Hingga Ecoprint

Lima mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) memiliki cara kreatif untuk melibatkan komunitas transpuan dalam meningkatkan kesadaran lingkungan.

Mereka melibatkan kelompok transpuan dari Srikandi Pakuan untuk bisa memanfaatkan limbah rumah tangga agar mempunyai nilai ekonomis lewat program Panca Lucta.

"Penumbuhan kepedulian terhadap lingkungan harus dilakukan oleh semua kalangan,  termasuk transpuan, sehingga dapat memperluas pemahaman dan merancang solusi yang komprehensif untuk berbagai permasalahan lingkungan di masa mendatang," ujar Putri Nurul Faizah, Ketua Tim Panca Lucta, saat ditemui di sekretariat Srikandi Pakuan, Bogor, Jawa Barat, beberapa waktu lalu.

Mahasiswa IPB Libatkan Transpuan dalam Pemberdayaan Lingkungan. (Dok. Istimewa)Mahasiswa IPB Libatkan Transpuan dalam Pemberdayaan Lingkungan. (Dok. Istimewa)

Putri menjelaskan, alasan mereka melibatkan Srikandi Pakuan, karena komunitas transpuan seringkali termarjinalkan dalam kehidupan sosial masyarakat.

Baca Juga: Kerja Sama Lakukan Penelitian Pengembangan Senyawa Obat-obatan pada Satwa Primata

"Stigma buruk terhadap orientasi dan tingkah laku transpuan mengakibatkan kurangnya keterlibatan transpuan dalam menjaga dan peduli terhadap lingkungan. Padahal, masalah sosial dan lingkungan ini berdampak besar pada kehidupan transpuan," ujar Putri. 

Dalam pelibatan kelompok transpuan ini, Putri menjelaskan bahwa program Panca Lucta menggunakan metode pendekatan, Participatory Learning and Action (PLA), yang merupakan pengembangan dari metode "learning by doing".

"PLA melibatkan proses belajar melalui ceramah, diskusi, dan curah pendapat. Program ini terdiri dari lima langkah kegiatan: Find the Ambition, Up-Skilling Step, Autonomy Step, Execution Step, dan Enforce the Step," kata Putri. 

Dalam program ini, tranpuan dilibatkan untuk membuat lilin aromaterapi dari minyak jelantah, pemanfaatan limbah plastik, hingga membuat ecoprinting.  Pemberdayaan melalui program Panca Lucta bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam pelestarian alam dan lingkungan.

Selain Putri Nurul Faizah, tim Panca Lucta juga terdiri dari Muhammad Arizal Ferdiansyah, Indra Asdy Safadilla, Josan Malik Ibrahim, dan Safina Addini Rahmah.

Baca Juga: Layanan Kesehatan Ternyata Sumbang 4,4% Emisi Karbondioksida, Lebih Besar Dibandingkan Sektor Penerbangan!

"Dengan melibatkan komunitas transpuan, program ini diharapkan dapat menciptakan perubahan positif baik dalam hal lingkungan maupun pemberdayaan sosial bagi kelompok yang seringkali terpinggirkan," kata Putri. 

Editor: Bimo Aria Fundrika

Tag:  #cara #kreatif #mahasiswa #libatkan #transpuan #jaga #lingkungan #buat #lilin #aromaterapi #hingga #ecoprint

KOMENTAR