Ussy Sulistiawaty Belanja Kebutuhan Lebaran di Pasar, Langsung Mode Serius Bak Emak-Emak pada Umumnya
Sejumlah artis terlihat sudah sibuk menyiapkan berbagai keperluan untuk Lebaran, termasuk Ussy Sulistiawaty. Sama seperti ibu-ibu lainnya, ia sibuk mempersiapkan makanan khas Lebaran.
Lewat Instagram, Ussy pun membagikan momen berbelanja bahan-bahan memasak bersama sang ibu mertua di pasar.
"Persiapan tempur masak lebaran besok," tulisnya pada caption, Senin (8/4).
Dari potret-potret yang dibagikan, terlihat Ussy memasang ekspresi serius seperti memperkirakan bahan masakan apa saja yang diperlukan.
Sembari memegang secarik kertas dan pena, Ussy tampak sibuk memilih dengan hati-hati bahan-bahan untuk diolah menjadi hidangan lezat dalam rangka menyambut Hari Raya.
Namun dalam potret lainnya, terlihat ibu 5 anak itu asyik berbincang dengan sang ibu mertua. Mereka tampak akrab bak ibu dan anak.
Tidak diketahui apa yang mereka perbincangkan, namun nampaknya tak jauh-jauh dari bumbu masakan atau bahan makanan apa yang ingin mereka beli.
Di sisi lain, banyak netizen terpukau dengan penampilan Ussy. Pasalnya meskipun sudah berusia kepala empat dan melahirkan 5 anak, Ussy tetap terlihat cantik dan awet muda dengan tubuh yang menjadi idaman banyak orang.
Ditambah saat berbelanja di pasar, Ussy tampil kasual dengan kaus hitam serta celana abu-abu tiga perempat. Ia juga melengkapi penampilan dengan topi putih serta sling bag mungil warna hitam yang membuat penampilannya cukup tomboy.
Istri Andhika Pratama ini juga tampak tak memakai riasan apapun di wajah, sehingga memancarkan pesona alami Ussy.
"Udah cantik nggak ngeribetin juga orang ini, belanja sendiri ke pasar coba, sukak," puji salah satu netizen.
"Ke pasar aja Cantik banget," tambah yang lain.
"Mode serius emak-emak ya kalo udah bahas cabe, bawang ama bumbu yang laennya," sahut netizen lain.
Tag: #ussy #sulistiawaty #belanja #kebutuhan #lebaran #pasar #langsung #mode #serius #emak #emak #pada #umumnya