Pendidikan Dokter Richard Lee dan Reni Effendi, Beri Respons Beda Pada Kasus Dugaan Perselingkuhan Aden Wong
Dokter Richard Lee bersama sang istri, dr Reni Effendi. [Instagram]
10:35
18 Maret 2024

Pendidikan Dokter Richard Lee dan Reni Effendi, Beri Respons Beda Pada Kasus Dugaan Perselingkuhan Aden Wong

Pasangan Dokter Richard Lee dan Reni Effendi akhir-akhir ini tengah menjadi sorotan. Hal ini karena keduanya dinilai ikut menyoroti kasus dugaan perselingkuhan Aden Wong dan pedangdut Tisya Erni. Namun, hal yang menjadi sorotan tersebut yakni keduanya merespons kasus tersebut dengan cara berbeda.

Untuk Dokter Richard Lee dinilai justru memihak kasus ini pada Aden Wong. Hal ini karena Dokter Richard Lee memberikan wadah podcast untuk Adek Wong klarifikasi atas tuduhan istrinya Amy BMJ. Bukan hanya itu, Dokter Richard Lee bahkan juga mengundang anak Aden Wong dan Amy BMJ dalam podcast-nya.

Berbeda dari sang suami, Reni Effendi justru terang-terangan memberikan dukungan kepada Amy BMJ. Ia mengecam tindakan perselingkuhan yang diduga dilakukan Aden Wong dan Tisya Erni.

Dalam konten video yang diunggah di akun Instagramnya, Reni Effendi justru membuat konten POV. Dalam kontennya itu, sebagai dokter kecantikan, jika pasiennya adalah Aden Wong dan Tisya Erni, ia mengatakan ingin menyuntik mati keduanya.

"POV: Kamu dokter kecantikan dan pasiennya Tisya Erni sama Aden Wong. Pokoknya suntik mati! Suntik mati! Enggak ada alasan! Pokoknya suntik mati!," kata dr Reni dalam video POV-nya.

Respon Dokter Richard Lee dan Reni Effendi ini langsung jadi sorotan. Hal ini membuat keduanya juga dibandingkan, termasuk pendidikannya. Pasalnya, menurut warganet respons Reni Effendi lebih baik dalam merespons kasus perselingkuhan.

Lalu bagaimana perbedaan pendidikan keduanya? Berikut latar pendidikan Dokter Richard Lee dan Reni Effendi.

Pendidikan Dokter Richard Lee

Dokter Richard Lee menempuh pendidikannya di Palembang. Ia bmenempuh pendidikan di SD Xaverius 4, SMP Xaverius 1, dan SMA Xaverius 1. Setelah lulus SMA, ia pun melanjutkan studi S1 di Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya.

Dokter Richard Lee di kawasan Mega Kuningan, Jakarta, Jumat (15/3/2024) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]Dokter Richard Lee di kawasan Mega Kuningan, Jakarta, Jumat (15/3/2024) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Setelah lulus S1, ia tidak langsung melanjutkan S2. Dokter Richard Lee sempat bekerja di Sinarmas Group. Setelah itu, dirinya memutuskan untuk mengambil program S2 Manajemen Administrasi Rumah Sakit (MARS) di Universitas Respati Indonesia.

Tak hanya berhenti di S2, Dokter Richard Lee juga melanjutkan pendidikannya yakni S3-nya di Atlantis International University, Amerika Serikat dan mendapatkan gelar Ph.D.

Pendidikan Reni Effendi

Reni Effendi memiliki pendidikan yang tidak kalah mentereng dari Dokter Richard Lee. Ia merupakan lulusan Fakultas Kedokteran di Universitas Sriwijaya (UNSRI) Palembang.

Universitas ini yang diketahui berhasil mempertemukan Reni Effendi dengan Dokter Richard Lee. Setelah menikah, keduanya menikahinya dan membangun bisnis kecantikan bersama yakni Athena.

Terkait respon Dokter Richard Lee, setelah sempat dicibir mendukung Aden Wong, ia langsung memberikan klarifikasinya. Dokter Richard Lee menyampaikan permintaan maaf atas podcast-nya itu.

"Kalau kalian ngerasa aku salah aku minta maaf aja dengan kalian semuanya. Aku enggak ada niat untuk apapun itu. Kalau menurut kalian aku kurang berkenan melakukan podcast tersebut aku minta maaf," ujar Richard Lee.

Editor: M. Reza Sulaiman

Tag:  #pendidikan #dokter #richard #reni #effendi #beri #respons #beda #pada #kasus #dugaan #perselingkuhan #aden #wong

KOMENTAR