5 Manfaat Daun Katuk Untuk Kesehatan, Salah Satunya Bermanfaat Untuk Ibu Hamil
Daun katuk tak hanya bermanfaat untuk memperbanyak ASI, tapi juga kesehatan tubuh lainnya. (pixabay)
19:42
1 November 2024

5 Manfaat Daun Katuk Untuk Kesehatan, Salah Satunya Bermanfaat Untuk Ibu Hamil

Daun katuk merupakan sayuran yang tumbuh subur di wilayah Asia Tenggara.

Berada dalam suku Phyllanthaceae, daun katuk memiliki kerabat dekat seperti ceremai, berry, dan mentang.

Dilansir laman alodokter.com, Keberadaannya yang melimpah di wilayah ini membuatnya menjadi salah satu pilihan utama dalam kuliner dan pengobatan tradisional.

Dilansir laman hellosehat.com, Daun katuk mengandung banyak gizi yang baik untuk kesehatan tubuh. Salah satunya manfaat daun katuk yaitu berguna dalam memperlancar air susu ibu (ASI).

Kamu nggak perlu heran, kalau sudah banyak produk susu ibu hamil dengan ekstrak daun katuk lho.

1. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Daun katuk berguna untuk sistem imun karena mengandung vitamin C. Apabila asupan vitamin C untuk tubuh bisa terpenuhi, maka sistem kekebalan tubuh kita akan menjadi kuat.

Selain itu, daun katuk memiliki zat klorofil yang tinggi. Selain bermanfaat bagi tumbuhan, klorofil juga bisa bermanfaat untuk menghilangkan bakteri, virus serta parasit pada jaringan tubuh manusia.

2. Membantu Mencegah Diabetes

Mengkonsumsi daun katuk yang cukup baik untuk meningkatkan kadar kalsium. Jika, kalsium rendah hal itu bisa menyebabkan peningkatan tekanan darah tinggi.

Seperkita tahu, kalau orang yang punya tekanan darah tinggi berisiko terkena diabetes. Maka, mengkonsumsi daun katuk juga bisa mencegah penyakit diabetes.

3. Bermanfaat untuk Ibu Hamil

Manfaat daun katuk daun katuk yaitu baik untuk ibu hamil. Kandungan senyawa kimia fitokimia dalam daun katuk, punya sifat obat.

Nah, senyawa kimia itu bisa merangsang pertumbuhan hormon steroid (progesteron, testosteron, estradiol, dan glukokortikoid) serta eicosanoid.

Wanita yang mengkonsumsi daun katuk, maka senyawa aktifnya itu akan merangsang hormon wanita.

4.Menjaga Kesehatan Kulit

Mengonsumsi daun katuk selama kehamilan tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan janin, tetapi juga memberikan bonus pada kesehatan kulit.

Daun katuk dapat membuat kulit lebih halus secara alami. Jadi, selain menyiapkan tubuh untuk menjadi rumah bagi bayi, daun katuk juga memberikan sentuhan kelembutan pada kulit ibu hamil.

5. Mengatasi Insomnia

Bagi yang sering kesulitan tidur atau mengalami insomnia, daun katuk mungkin menjadi solusi alami.

Kandungan nutrisi dalam daun katuk, terutama dalam bentuk teh, dapat memberikan efek menenangkan pada sistem saraf.

Sehingga, dengan menikmati secangkir teh daun katuk sebelum tidur, tidak hanya merawat tubuh dari dalam, tetapi juga memberikan kenyamanan untuk tidur yang lebih berkualitas.

Editor: Hanny Suwindari

Tag:  #manfaat #daun #katuk #untuk #kesehatan #salah #satunya #bermanfaat #untuk #hamil

KOMENTAR