Viral Masyarakat Berebut Beras SPHP, Ini Perbedaan Harganya dengan Beras Biasa
Pedagang beras melayani pembeli di pasar Cibubur, Jakarta, Senin (19/2/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
19:05
27 Februari 2024

Viral Masyarakat Berebut Beras SPHP, Ini Perbedaan Harganya dengan Beras Biasa

Heboh masyarakat berebut beras murah atau beras SPHP di pasar swalayan. Hal ini membuat netizen kembali mengingat masa pandemi Covid-19, yaitu saat susu beruang, masker, hingga minyak goreng banyak diburu.

Momen masyarakat berburu beras murah ini viral dibagikan akun Twitter @txtdarionlshop, Selasa (27/2/2024). Tampak salah satu rak hitam di pasar swalayan kosong melompong.

Akun tersebut juga menuliskan berbagai bahan kebutuhan dasar yang sempat heboh di Indonesia dan jadi rebutan, mulai dari susu, masker, hingga minyak goreng.

"Rebutan beras udah, rebutan masker udah, rebutan apalagi yang belum?" tulis akun tersebut.

Dalam video itu juga terlihat ketika petugas swalayan hendak memasukkan stok beras ke dalam rak. Tidak perlu menunggu lama, beras yang masih berada di troli langsung ludes diambil pembeli, khususnya ibu-ibu. Bahkan, tak sedikit yang mengambil beberapa kantung sekaligus.

Beras SPHP adalah beras yang digulirkan pemerintah dalam kemasan 5 kilogram melalui Perum Bulog sejak tahun 2023 lalu sebagai program stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP).

Melihat aksi masyarakat berebut beras ini, sejumlah netizen pun melontarkan candaan yang memancing gelak tawa.

"Rebutan minyak juga udah tahun-tahun kemarin," ungkap @yuanayu.

"Loh ngapain beli? Kan nanti dibagiin makan siang gratis sama bansos dari pemerintah," ungkap @trusmauloapa.

"Aku mau direbutin juga dong kayak beras," timpal @Dragontall65984.

"Padahal pengganti karbo ada singkong, kentang, ketan, ubi, kok bingung? Kecuali penjual nasi goreng atau nasi rames," sahut @edowilfridus.

"Yang belum disebutkan rebutan susu beruang," komentar Marzukiest.

Adapun rincian harga beras SPHP untuk zona 1 adalah Rp10.900 per kg, zona 2 Rp11.500 per kg, dan zona 3 Rp11.800 per kg. Harga ini cukup jauh berbeda dibanding harga beras premium yang berada di kisaran Rp16.270 per kg dan beras medium seharga Rp14.230 per kg.

Editor: Vania Rossa

Tag:  #viral #masyarakat #berebut #beras #sphp #perbedaan #harganya #dengan #beras #biasa

KOMENTAR