Profesi Mentereng Istri Komeng, Pernah Jadi Model hingga MUA Siti Atikoh
Viralnya Alfiansyah Bustami Komeng alias Komeng di tengah-tengah momen Pemilu 2024 membuat sosok istrinya, Aprilliana Indra Dewi ikut disorot oleh publik.
Diketahui, sebagai salah satu calon anggota DPD RI Jawa Barat, komedian kelahiran 1970 itu menjadi perbincangan publik gara-gara memasang foto nyeleneh di surat suara.
Jika calon legislatif lain memasang foto dengan pose normal di surat suara, Komeng justru mencantumkan gambar dirinya dengan pose mata melotot dan mulut menganga.
Terlepas dari keviralannya, Komeng rupanya mendapatkan dukungan penuh dari sang istri. Melalui akun media sosialnya, wanita yang akrab disapa Indra Dewi itu kerap membagikan aktivitas suaminya.
Komedian Komeng bersama anak dan istrinya. [komeng/Instagram]Jarang diketahui oleh publik, siapa sosok istri Komeng dan apa pekerjaannya?
Istri Komeng bernama Aprilliana Indra Dewi. Keduanya menikah sejak tahun 1999 dan kini telah dikarunia tiga anak kembar bernama Bagus Atthallah Aldi, Ganteng Maritza Aldi, dan Cantika Alhayu Aldi.
Salah satu anak Komeng dan Indra Dewi, Cantika Alhayu Aldi diketahui telah meninggal dunia semenjak usianya masih balita.
Jika Komeng sibuk bekerja di dunia hiburan dan kini banting setir terjun ke politik, Indra Dewi memiliki sejumlah kesibukan. Mulai dari membuat konten YouTube hingga mengurus bisnis.
Kanal YouTube ibu tiga anak ini bernama Mami Sehat dan Cantik. Ia aktif membuat konten review makanan dan minuman bersama anak-anak dan kadang suaminya juga.
Kemudian juga kerap mengunggah konten memasak, vlog keluarga saat berlibur di berbagai tempat wisata di dalam negeri, dan masih banyak lagi.
Dilihat dari bio di Instagram-nya, Indra Dewi tampaknya juga ikut mengurus bisnis Uhuuuy Clothing yang menjajakan kaus hingga kopi milik Komeng.
Selanjutnya, Indra Dewi dulunya pernah menjadi model di sebuah bank. Ia sempat juga menjadi perias Siti Atikoh saat Ganjar Pranowo dilantik menjadi Gubernur Jawa Tengah.
Momen saat Indra Dewi menjadi MUA Siti Atikoh dapat dilihat melalui unggahan akun TikTok @/indradewi2242.
"Saat saya dipercaya oleh ibu Atikoh untuk merias beliau saat pelantikan Gubernur Jawa Tengah saat itu," tulisnya saat menggungah foto bersama Siti Atikoh.
Tag: #profesi #mentereng #istri #komeng #pernah #jadi #model #hingga #siti #atikoh