9 Ciri Orang Insecure Menurut Psikolog, Sulit Menerima Pujian
Perasaan insecure kerap dipahami sebagai rasa minder atau kurang percaya diri.
Lalu, dari mana rasa insecure itu berasal?
Dikutip dari Verywell Mind, Janice Holland, konselor profesional berlisensi sekaligus terapis bersertifikat dengan pendekatan trauma, menjelaskan akar permasalahan tersebut.
“Hal itu sering berakar dari trauma yang belum terselesaikan atau kebutuhan yang tidak terpenuhi, yang menyebabkan kondisi kewaspadaan berlebihan di dalam diri kita di mana kita mencari validasi eksternal, menganalisis tindakan kita secara berlebihan, dan meragukan nilai atau kemampuan kita,” jelasnya, dikutip dari Verywell Mind, Jumat (9/1/2026).
Ia menambahkan, orang yang insecure tidak selalu tampak pendiam atau menarik diri.
Sebaliknya, sebagian justru terlihat sangat aktif, vokal, dan haus pengakuan.
Berikut sembilan ciri orang insecure menurut psikolog.
1. Sering meminta maaf dengan berlebihan
Meminta maaf adalah hal wajar yang dilakukan semua orang, kita semua punya kekurangan.
Namun, jika seseorang terlalu sering melakukannya, hal ini bisa menjadi tanda rasa tidak aman.
“Terlalu sering meminta maaf dapat mencerminkan rasa takut menjadi beban atau membuat kesalahan,” jelas Holland.
2. Selalu membutuhkan validasi dari orang lain
Kebutuhan akan validasi yang terus menerus disebut sebagai tanda paling umum dari insecure.
Orang insecure cenderung merasa nilai dirinya bergantung pada pujian, likes, atau pengakuan dari orang lain. Tanpa validasi, mereka mudah merasa tidak cukup baik.
3. Terlalu sering membandingkan diri dengan orang lain
Membandingkan diri sesekali adalah hal wajar.
Namun pada orang insecure, perbandingan sosial terjadi secara terus-menerus dan hampir selalu berujung pada perasaan kalah, iri, atau rendah diri.
Ilustrasi pria insecure dalam hubungan
4. Sulit untuk menerima pujian
Menurut Sanam Hafeez, PsyD, ahli neuropsikologi di New York City, rasa tidak aman juga bisa membuat seseorang kesulitan menerima pujian.
“Ketidakmampuan untuk mengucapkan 'terima kasih' ketika dipuji. Reaksi seperti itu sering menandakan bahwa Anda kesulitan menerima diri sendiri,” jelasnya.
5. Sensitif terhadap kritik
Orang insecure sering memaknai kritik sebagai serangan personal.
Bahkan masukan yang netral bisa dianggap sebagai bukti bahwa dirinya gagal atau tidak kompeten.
6. Takut ditolak atau tidak disukai
Rasa takut ditolak membuat orang insecure kerap mengorbankan batasan pribadi demi diterima.
Mereka cenderung sulit berkata “tidak” dan lebih memilih menyenangkan orang lain, meski merugikan diri sendiri.
7. Selalu ingin menyenangkan orang lain
Orang yang kerap berusaha menyenangkan orang lain sering menempatkan kebutuhan dan kebahagiaan orang lain di atas dirinya sendiri, bahkan sampai mengorbankan hal-hal pribadi.
“Perilaku ini mungkin tampak peduli, tetapi mencerminkan rasa takut akan keterputusan atau penolakan,” kata Holland.
8. Sering merendah untuk pamer
Orang yang kurang percaya diri cenderung kerap menggunakan strategi yang dikenal sebagai humblebrag. Humblebrag adalah bentuk pamer yang dibungkus seolah-olah merendahkan diri sendiri.
Dikutip dari Psychology Today, James Brookes, psikolog dari Universitas Derby, Inggris, menjelaskan fenomena yang sering muncul di media sosial.
Contohnya, seseorang mungkin mengeluh tentang banyaknya perjalanan yang harus dijalani karena tuntutan pekerjaan penting. Padahal, di balik keluhan itu, ia sebenarnya sedang menampilkan prestasi yang telah dicapainya.
9. Sulit merayakan keberhasilan
Alih-alih merasa bangga, orang insecure cenderung meremehkan pencapaian sendiri dan menganggap keberhasilan sebagai faktor keberuntungan semata, bukan hasil usaha pribadi.
Mengapa orang bisa insecure?
Janice Holland menyebut insecurity bisa dipengaruhi oleh banyak faktor, mulai dari pola asuh, pengalaman masa lalu, trauma relasional, hingga kebiasaan membandingkan diri di media sosial.
Jika dibiarkan, insecurity dapat berdampak pada kesehatan mental dan kualitas hubungan sosial.
Insecure dapat dicegah dengan latih kesadaran diri, latih rasa syukur, dukungan lingkungan, dan bila perlu datang ke bantuan profesional.
Tag: #ciri #orang #insecure #menurut #psikolog #sulit #menerima #pujian