Jangan Keburu Career Switch, Ini 6 Hal yang Harus Kamu Pertimbangkan Sebelum Pindah Jalur Karier!
Ilustrasi karier (Foto: Pexels)
08:46
9 Januari 2026

Jangan Keburu Career Switch, Ini 6 Hal yang Harus Kamu Pertimbangkan Sebelum Pindah Jalur Karier!

 

 - Bagi sebagian besar orang menapaki jenjang karir adalah hal yang mereka inginkan. Keinginan untuk menapaki tangga demi tangga demi karya yang sukses adalah tujuan hidup mereka. 

Di tengah proses menapaki jenjang karir tersebut, seseorang bisa merasa tidak cocok atau ingin keluar dari jalur yang mereka jalani. Satu dari sekian banyak orang bisa merasakan keinginan untuk pindah jalur karir alias switch career.

Ada banyak alasan yang melandasi seseorang untuk memiliki keinginan pindah jalur karir. Baik itu keinginan dari dalam diri maupun efek eksternal, tentunya pindah jalur kali ini bukan sesuatu hal yang mudah untuk dilakukan. 

Meski tidak mudah bukan berarti pindah jalur karier adalah hal yang mustahil untuk dilakukan. Sebelum melakukannya seseorang harus benar-benar yakin untuk pindah dan keluar dari industri yang sudah lama digelutinya. 

Bagi kamu yang memiliki keinginan kecil untuk pindah jalur karir mungkin bingung apakah jalur karir tersebut merupakan hal yang terbaik untuk kamu. Dilansir dari IYF dan Top Resume, ini merupakan beberapa hal yang harus kamu pertimbangkan sebelum pindah jalur karir: 

1. Alasan Utama

Hal pertama yang harus mempertimbangkan sebelum pindah jalur karier adalah alasan utama kamu untuk pindah. Ada banyak alasan yang bisa melandasi seseorang untuk ingin pindah dan tidak lagi menggeluti pekerjaan yang ia lakukan sebelumnya. 

Pastikan kamu benar-benar memiliki keinginan yang positif untuk pindah jalur karir dan bukan hanya sekedar emosi sesaat. Kamu perlu mempertimbang ada dilanjut apakah kamu benar-benar tidak menginginkan jalur karir tersebut atau sekedar tidak ingin bekerja di perusahaan tersebut. 

Dengan memikat alasan pindah jalur karir dengan tepat dan matang kamu bisa melanjutkan langkah dengan lebih yakin dan juga terarah. Jangan sampai kamu menjajaki perjalanan pindah jalur karir hanya karena emosi sesaat yang menguasai diri.

2. Kemampuan Diri

Hal kedua yang harus kamu pertimbangkan sebelum pindah jalur karir adalah kemampuan diri sendiri. Kamu bisa mempertanyakan pada diri kamu sendiri apakah kamu memiliki kemampuan dan juga ketahanan diri yang tepat di pekerjaan baru yang kamu inginkan tersebut. 

Misalnya apabila kamu ingin pindah jalur karir ke dunia kreatif, apakah kamu sudah memenuhi kemampuan kamu terkait aplikasi tertentu atau proses brainstorming yang berbeda dari lini pekerjaanmu sebelumnya. Apabila kamu sudah memiliki kemampuan diri yang mumpuni maka pindah jalur karir bisa dengan mudah kamu mulai.

3. Kondisi Finansial

Hal ketiga yang harus kamu pertimbangkan sebelum pindah jalur karier adalah kondisi finansial. Sebelum kamu serta mertarisnya dari pekerjaan sebelumnya dan belajar dari nol untuk karir kamu yang baru, pastikan kamu memiliki kondisi finansial yang cukup. 

Perjalanan pindah jalur karir tidak selalu mulus. Pastikan kamu miliki tabungan yang cukup atau bahkan kesiapan mental apabila perjalanan pindah jalur karir kamu bisa diwarnai dengan berbagai kondisi kekurangan finansial.

5. Pengaruh Sosial

Hal kelima yang harus kamu pertimbangan sebelum pindah jalur karir adalah pengaruh sosial. Ada berbagai karier atau kerjaan yang jika kamu kerjakan bisa mempengaruhi dinamika sosial kamu dengan teman maupun keluarga. 

Misalnya ada beberapa pekerjaan yang tidak disetujui atau ditolak oleh orang tua karena berbagai alasan. Apabila kamu memilih suatu lini pekerjaan yang baru dan berbeda dari sebelumnya, pastikan kamu sudah siap dan kurang lebih memahami bagaimana respon orang-orang di sekitarmu terhadap pekerjaan kamu yang baru.

6. Jaringan yang Ada

Hal keenam yang harus kamu pertimbangkan sebelum pindah jalur karir adalah jaringan yang kamu miliki. Tidak hanya mengandalkan kemampuan diri dan juga mindset yang kuat, kamu juga memerlukan aspek eksternal seperti jaringan relasi yang kamu miliki di dunia luar. 

Jaringan yang dimaksud bisa berupa orang yang sudah bekerja di industri tersebut, rekan yang bisa diajak bekerja dan belajar bersama, dan masih banyak lagi. Dengan memiliki jaringan relasi yang kuat, pindah jalur karir ke lini pekerjaan yang baru bukanlah hal yang mustahil. 

Kenapa di atas merupakan beberapa hal yang bisa kamu pertimbangkan sebelum benar-benar pindah jalur karir. Sebelum terjun langsung ke dalam karir tersebut kamu bisa mencoba pekerjaan tersebut dalam porsi kecil misalnya melakukan relawan atau magang untuk mengetahui bagaimana rasanya bekerja di industri tersebut. 

Setelah melakukan riset dan juga mencoba berbagai pengalaman, barulah kamu bisa mulai untuk pindah jalur karir dengan harapan kamu akan tetap di karir tersebut dalam waktu yang lama. Semangat!

Editor: Setyo Adi Nugroho

Tag:  #jangan #keburu #career #switch #yang #harus #kamu #pertimbangkan #sebelum #pindah #jalur #karier

KOMENTAR