7 Cara Konsisten Menjalankan Resolusi 2026, Mulai dari Target Kecil
- Memasuki awal tahun, banyak orang bersemangat menyusun resolusi 2026. Mulai dari hidup lebih sehat, lebih produktif, hingga lebih seimbang secara mental.
Namun, tak sedikit pula resolusi yang hanya bertahan beberapa minggu sebelum akhirnya ditinggalkan.
Psikolog klinis Jennifer Birdsall menyebut fenomena ini sebagai siklus umum. Banyak orang menikmati dorongan dopamin saat menetapkan resolusi, tetapi kehilangan motivasi ketika realitas mulai terasa menantang.
Cara Konsisten Menjalankan Resolusi 2026
Berikut sejumlah cara agar resolusi 2026 bisa dijalankan secara konsisten dan bertahan hingga akhir tahun.
1. Lakukan evaluasi diri sebelum menetapkan resolusi
Sebelum menuliskan target baru, penting untuk berhenti sejenak dan melakukan evaluasi diri. Birdsall menilai, langkah ini membantu seseorang menetapkan tujuan secara lebih terarah.
“Saya sangat menganjurkan melakukan self-audit sebelum membuat resolusi atau menetapkan tujuan. Ini mendorong pendekatan yang lebih terstruktur dan disengaja terhadap pertumbuhan diri,” kata Birdsall, seperti disadur HuffPost, Kamis (1/1/2026).
Evaluasi diri bisa dilakukan dengan merefleksikan hal-hal yang telah dicapai, tantangan yang pernah dihadapi, serta nilai hidup yang selama ini dijalani.
Dari situ, resolusi yang dibuat akan terasa lebih relevan dan bermakna, bukan sekadar ikut-ikutan tren awal tahun.
2. Kaitkan resolusi dengan nilai hidup
Resolusi yang hanya berfokus pada hasil akhir cenderung mudah ditinggalkan. Oleh karena itu, pekerja sosial klinis berlisensi, Lorain Moorehead menyarankan agar resolusi dikaitkan dengan nilai hidup yang lebih dalam.
“Cobalah terhubung dengan aspek dari tujuan yang benar-benar menyentuh motivasi kamu,” ujar Moorehead.
Sebagai contoh, jika target menyelesaikan lari maraton terasa terlalu berat, fokuslah pada nilai menjaga kesehatan fisik atau membangun disiplin diri.
Ketika motivasi awal mulai menurun, keterikatan pada nilai hidup inilah yang membantu seseorang tetap bertahan.
3. Pecah resolusi menjadi target kecil (micro goals)
Salah satu kesalahan paling umum dalam membuat resolusi adalah menetapkan target yang terlalu besar sejak awal.
Ellen Ottman, terapis berlisensi dan pendiri Stillpoint Therapy Collective, menyarankan pendekatan micro goals.
“Pecah tujuan menjadi langkah sekecil mungkin, bahkan hingga terasa terlalu mudah,” terang Ottman.
Alih-alih menargetkan olahraga intens setiap hari, seseorang bisa memulainya dengan mengenakan sepatu olahraga dan berjalan santai beberapa kali dalam seminggu.
Pencapaian kecil ini memicu pelepasan dopamin, yang berperan penting dalam membangun rasa percaya diri dan motivasi jangka panjang.
4. Bangun kepercayaan diri lewat konsistensi, bukan kesempurnaan
Banyak orang menyerah karena merasa gagal saat tidak menjalankan resolusi secara sempurna. Padahal, konsistensi jauh lebih penting dibandingkan hasil instan.
Pekerja sosial klinis dan direktur klinis LiteMinded Therapy, Alivia Hall menekankan, kepercayaan diri dibangun melalui tindakan kecil yang diulang secara konsisten.
Dengan demikian, resolusi tidak terasa sebagai beban, melainkan bagian alami dari rutinitas sehari-hari.
5. Cari lingkungan yang mendukung
Menjalankan resolusi sendirian sering kali terasa berat. Moorehead menilai dukungan sosial memiliki peran besar dalam menjaga komitmen jangka panjang.
“Mencapai sesuatu bisa terasa sangat sepi. Orang lain bisa saja meremehkan tujuan kita jika mereka tidak memahami prosesnya,” imbau Moorehead.
Bergabung dengan komunitas yang memiliki tujuan serupa, baik kelompok olahraga, kelas keterampilan, maupun forum diskusi, dapat memberikan dukungan emosional, motivasi, dan rasa kebersamaan yang membuat resolusi lebih mudah dijalani.
6. Jangan berhenti saat gagal
Data menunjukkan sekitar 92 persen orang gagal mencapai resolusinya. Fakta ini menegaskan, bahwa kegagalan bukanlah hal yang luar biasa. Yang terpenting adalah bagaimana seseorang merespons kegagalan tersebut.
“Perkembangan jarang terjadi secara lurus. Saat kehilangan momentum, hal paling kuat yang bisa dilakukan adalah melakukan reset dengan penuh empati,” kata Ottman.
Alih-alih menyalahkan diri sendiri, seseorang dianjurkan menyesuaikan kembali resolusinya agar lebih realistis.
Rasa malu justru dapat membuat seseorang berhenti total, sementara rasa ingin tahu dan welas asih terhadap diri sendiri membantu untuk kembali melangkah.
7. Sesuaikan resolusi agar tetap relevan
Resolusi bukanlah kontrak kaku yang tak bisa diubah. Jika situasi hidup berubah, maka tujuan pun boleh disesuaikan.
Misalnya, jika resolusi awal adalah membaca banyak buku, tetapi sulit dilakukan, target bisa diubah menjadi membaca satu halaman setiap hari.
“Kemenangan kecil yang konsisten membangun kembali kepercayaan pada kemampuan diri untuk menepati komitmen,” tutur Ottman.
Dengan pendekatan yang fleksibel, resolusi 2026 bukan hanya bertahan lebih lama, tetapi juga benar-benar memberi dampak positif bagi kehidupan.
Tag: #cara #konsisten #menjalankan #resolusi #2026 #mulai #dari #target #kecil