Deretan Selebritas Indonesia yang Menjalani Operasi Plastik pada 2025
– Tren perawatan estetika dan operasi plastik menjadi bagian dari dinamika dunia hiburan Indonesia sepanjang 2025.
Di tengah tuntutan untuk tampil prima di depan publik, perubahan penampilan sejumlah artis menarik perhatian warganet dan menjadi bahan perbincangan di media sosial.
Perubahan tersebut kini dipandang sebagai bagian dari pilihan personal, kebutuhan profesional, atau proses merawat diri.
Seiring makin terbukanya pembahasan soal estetika, publik pun makin akrab dengan transformasi penampilan figur publik.
Sepanjang 2025, beberapa nama selebritas Indonesia tampak mengalami perubahan fisik. Mulai dari Denada, Asri Welas, hingga Rafael Tan, berikut sejumlah selebritas Indonesia yang telah menjalani prosedur operasi plastik pada tahun 2025 ini.
1. Denada
Denada ketika melakukan operasi plastik (oplas) hidung. Ia melakukannya untuk mempertahankan kariernya.
Penyanyi dan pemeran berusia 47 tahun ini melakukan prosedur operasi plastik di Bangkok, Thailand pada awal Juni 2025 lalu.
Ia memilih menjalani bedah plastik untuk memperpanjang kariernya di dunia hiburan.
“Untuk aku bisa bertahan, banyak hal yang harus aku lakukan, korbankan. Anggaplah ini sebagai investasiku. Mudah-mudahan, dengan ini aku bisa mempertahankan karierku,” kata Deana, dilaporkan Kompas.com, Selasa (24/6/2025).
Dalam kesempatan ini, Denada menjalani operasi plastik hidung atau rinoplasti sekitar Rp 300 jutaan.
2. Asri Welas
Aktris dan presenter Asri Welas.
Selebritas lain yang melakukan operasi plastik pada tahun 2025 ini adalah Asri Welas.
Aktris dan presenter yang juga ibu tiga anak ini menjalani facelift, tummy tuck, dan liposuction. Bukan tanpa alasan, Asri Welas melakukan operasi plastik tersebut karena merasa ada perubahan di kulit rahangnya yang terlihat menurun.
Facelift sendiri merupakan prosedur bedah yang bertujuan memperbaiki tanda-tanda penuaan di area wajah dan leher. Sementara itu, liposuction biasa dikenal sebagai sedot lemak, misalnya di paha, perut, dan pinggul.
Tidak jauh berbeda dari liposuction, tummy tuck dilakukan untuk menghilangkan lemak dan kulit berlebih yang fokus di bagian perut agar perut tampak lebih kencang dan rata.
3. Rafael Tan
Rafael Tan setelah operasi plastik
Rafael Tan juga melakukan operasi plastik di bagian hidung dan mata karena beberapa faktor.
Untuk mata, Rafael merasa bahwa matanya yang sipit makin kendur dan makin turun sejalan dengan umurnya yang bertambah. Operasi ini disebut sebagai endotine surgery. Sementara itu, alasan Rafael melakukan operasi di hidung untuk memperbaiki kondisi hidungnya yang patah.
4. Gisella Anastasia
Gisella Anastasia saat berada di klinik kecil di 1 Percent Plastic Surgery Indonesia di Korea Selatan.
Pada bulan April lalu, Gisella Anastasia atau yang biasa dipanggil Gisel memutuskan untuk melakukan operasi plastik di Korea Selatan. Hal ini diketahui lewat unggahan Instagram pribadinya @gisel_la.
Melalui unggahan tersebut, Gisel tampak menjalani pemeriksaan yang ditandai dengan mark di beberapa titik area wajahnya.
Ibu satu anak ini tidak memilih tindakan kecil yang tidak mengubah wajahnya, melainkan hanya untuk terlihat lebih fresh.
Tidak hanya untuk dirinya sendiri, Gisel terbang ke Korea Selatan bersama ibu dan anaknya.
5. Tengku Dewi Putri
Tengku Dewi Putri menjalani prosedur bedah plastik pada tahun 2025.
Melalui unggahan Instagram pribadinya @tengkudewi_tdp, aktris berusia 37 tahun ini diketahui menjalani prosedur tummy tuck.
Ia tampak membagikan fotonya setelah menjalani prosedur tersebut dan mengatakannya sebagai bagian dari self love atau perawatan diri.
Tidak hanya tummy tuck, Tengku Dewi juga memilih untuk melakukan breast augmentation, prosedur bedah estetika untuk mengencangkan atau membesarkan payudara.
6. Ajun Perwira dan Jennifer Ipel
Pasangan selebritas Ajun Perwira dan Jennifer Ipel.
Pasangan selebritas Ajun Perwira dan Jennifel Ipel juga melakukan oplas pada tahun 2025 ini.
Melalui unggahan Instagram Story pada bulan Maret lalu, Ajun membagikan momen melakukan tindakan untuk menghilangkan double chin dan transplantasi rambut di Korea Selatan.
Hasil oplas Jennifer Ipel menunjukkan wajahnya yang lebih fresh dan muda.
7. Jordi Onsu
Presenter Jordi Onsu saat ditemui di bandara Soekarno-Hatta, Kamis (20/11/2025)
Jordi Onsu melakukan tindakan bedah plastik di Korea Selatan beberapa waktu lalu yang diketahui lewat unggahan Youtube dan reels Instagram pribadinya @jordionsu.
Mantan adik ipar Sarwendah ini mengaku menjalani oplas untuk dengan tujuan estetika, yaitu mengubah bentuk hidungnya agar ia tampil lebih percaya diri.
Tag: #deretan #selebritas #indonesia #yang #menjalani #operasi #plastik #pada #2025