Daftar Wajah Tercantik 2025, Ada Fuji dan Carmen dari Indonesia
Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.(Youtube.com/TC Candler)
10:05
30 Desember 2025

Daftar Wajah Tercantik 2025, Ada Fuji dan Carmen dari Indonesia

- TC Candler kembali merilis daftar tahunan 100 Most Beautiful Faces of 2025 alias 100 Wajah Tercantik atau Tertampan 2025 , yang ditunggu-tunggu publik setiap akhir tahun. 

Dalam daftar tersebut, dua nama dari Indonesia berhasil mencuri perhatian, yaitu Fujianti Utami Putri dan Carmen Hearts2Hearts, yang untuk pertama kalinya masuk ke dalam jajaran wajah tercantik dunia versi TC Candler.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, daftar ini memuat nama-nama selebritas internasional dari berbagai latar belakang industri hiburan, mulai dari K-pop, Hollywood, hingga dunia mode.

TC Candler rilis daftar Wajah Tercantik 2025 di dunia

Apa itu TC Candler dan daftar Most Beautiful Faces?

Dikutip dari situs TC Candler, Selasa (30/12/2025), TC Candler merupakan sebuah platform independen yang dikenal luas karena merilis daftar tahunan Most Beautiful Faces dan Most Handsome Faces sejak 1990. 

Daftar ini bukan sekadar ajang kecantikan konvensional, melainkan hasil kurasi berbasis data digital dan persepsi publik global.

Penilaian TC Candler dilakukan melalui berbagai sumber, termasuk media sosial, artikel media massa, pencarian Google, serta impresi digital seperti jumlah like, share, dan pesan. 

Penilaian juga mempertimbangkan daya tarik visual, konsistensi popularitas, serta pengaruh budaya seorang figur di ruang publik.

Daftar ini bersifat representasi opini publik global dan tidak dimaksudkan sebagai standar kecantikan mutlak.

Fuji dan Carmen jadi dua wakil Indonesia di daftar 2025

Dilansir dari unggahan Video di Youtube TC Candler, nama Fujianti Utami Putri menjadi salah satu sorotan utama. 

Influencer dan figur publik asal Indonesia tersebut menempati posisi ke-94, sekaligus menjadi debut pertamanya dalam daftar Most Beautiful Faces.

Kehadiran Fuji dinilai mencerminkan pengaruh kuatnya di media sosial, dengan tingkat keterlibatan audiens yang tinggi serta eksposur luas di mesin pencarian dan pemberitaan digital.

Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.Youtube.com/TC Candler Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.

Selain Fuji, Carmen Hearts2Hearts, perempuan asal Bali ini juga mencatatkan prestasi membanggakan dengan menempati peringkat ke-48. 

Ini juga merupakan pertama kalinya Carmen masuk ke dalam daftar TC Candler, menandai meningkatnya visibilitas figur Indonesia di kancah internasional.

Deretan aktris dan idol Korea Selatan yang masuk daftar

Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.Youtube.com/TC Candler Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.

Dominasi selebritas Korea Selatan kembali terlihat dalam daftar 100 Most Beautiful Faces of 2025 versi TC Candler. 

Sejumlah idol dan aktris K-pop berhasil mempertahankan konsistensi mereka, bahkan sebagian sudah belasan kali masuk dalam daftar tahunan ini.

Member TWICE, Mina, menempati posisi ke-79. Penampilannya yang dikenal lembut dan elegan membuatnya kembali masuk daftar wajah tercantik dunia tahun ini. 

Sementara itu, Ningning dari AESPA berada di posisi ke-68. Ini menjadi kali keenam bagi Ningning masuk daftar TC Candler, menandakan popularitasnya yang stabil seiring citra panggungnya yang kuat.

Seulgi dari Red Velvet juga kembali mengamankan tempat di posisi ke-52. Idol yang dikenal dengan visual tegas dan aura panggung ini tercatat sudah 11 kali masuk dalam daftar.

Di posisi ke-46, Jennie Kim BLACKPINK kembali masuk daftar untuk tahun ke-10 berturut-turut. Jennie telah menjadi ikon fashion dan kecantikan global.

Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.Youtube.com/TC Candler Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.

Penyanyi berdarah Australia–Korea Selatan, Danielle NewJeans, berada di posisi ke-38 dan telah empat kali masuk.

Masih dari BLACKPINK, Lalisa Manobal (Lisa) menduduki posisi ke-22 dan telah 10 kali masuk daftar. Sementara Jisoo BLACKPINK berada di posisi ke-11 dan tercatat sudah tujuh kali masuk.

Nama lain dari generasi keempat K-pop, Karina AESPA, menempati posisi ke-8 dan ini menjadi kali kedua dirinya masuk daftar. 

Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.Youtube.com/TC Candler Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.

Puncaknya, Rosé BLACKPINK dinobatkan sebagai Most Beautiful Faces of 2025, menjadikannya kali ketujuh ia masuk daftar sekaligus pertama kalinya berada di posisi nomor satu.

Selebritas dan aktris internasional yang tak kalah bersinar

Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.Youtube.com/TC Candler Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.

Selain Korea Selatan, daftar TC Candler 2025 juga diisi oleh deretan selebritas internasional dari berbagai negara dan latar belakang industri hiburan.

Di posisi ke-100, Dua Lipa kembali masuk daftar untuk tahun ketiga. Penyanyi asal Inggris ini dikenal dengan visual khas dan kepercayaan diri yang kuat di atas panggung.

Sabrina Carpenter berada di posisi ke-91 dan ini menjadi tahun kedua dirinya masuk daftar. Disusul Hunter Schafer, aktris serial ‘Euphoria’ yang menempati posisi ke-87 dan pertama kalinya masuk daftar wajah tercantik dunia.

Aktris asal Portugal, Alba Baptista, berada di posisi ke-86 dan telah tiga kali masuk daftar. Sementara Rachel Zegler, bintang ‘West Side Story’, debut di posisi ke-84.

Nama besar Hollywood seperti Margot Robbie kembali masuk daftar dan tercatat sudah 11 tahun berturut-turut. Dari India, Pooja Hegde berada di posisi ke-81 dan telah empat kali masuk daftar.

Lebih lanjut, adapun Leni Klum, putri supermodel Heidi Klum yang menempati posisi ke-80 dan ini adalah kali ketiganya masuk daftar. 

Aktris dan mantan Miss World 2000, Priyanka Chopra, menempati posisi ke-67. Nama lain seperti Tyla di posisi ke- 36, Zendaya ke-23, dan Margaret Qualley ke-16 juga menghiasi daftar, dengan Margaret mencatatkan debut pertamanya.

Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.Youtube.com/TC Candler Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.

Model Jasmine Tookes berada di posisi ke-13, sementara Sydney Sweeney menempati posisi kedua dan telah empat kali masuk daftar TC Candler.

Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.Youtube.com/TC Candler Beberapa daftar selebritis yang masuk ke daftar Most Beautiful Face of 2025 versi TC Candler.

Daftar ini menunjukkan bahwa kecantikan modern semakin inklusif, lintas budaya, dan dipengaruhi oleh kehadiran figur publik di ruang digital.

Masuknya Fuji dan Carmen ke dalam daftar 100 Most Beautiful Faces of 2025 menjadi bukti bahwa figur Indonesia mulai diperhitungkan di panggung global, sekaligus memperluas representasi kecantikan Asia Tenggara di mata dunia.

Tag:  #daftar #wajah #tercantik #2025 #fuji #carmen #dari #indonesia

KOMENTAR