Tips Liburan Aman, IDAI Ingatkan Orangtua Pentingnya Vaksin Anak
IDAI menyarankan orangtua memperhatikan vaksin anak sebelum liburan akhir tahun untuk mencegah penyakit. Simak penjelasannya.(FREEPIK)
20:50
25 November 2025

Tips Liburan Aman, IDAI Ingatkan Orangtua Pentingnya Vaksin Anak

Sebelum liburan akhir tahun, orangtua diingatkan soal vaksin anak. Pengurus Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) menyampaikan bahwa vaksin adalah perlindungan utama bagi anak selama perjalanan.

"Vaksinasi penting sebagai pencegahan utama, bukan pengobatan," kata Anggota Satuan Tugas Imunisasi IDAI Dr. dr. Martira Maddeppungeng, Sp.A, Subsp.T.K.P.S(K), dilansir dari Antara, Selasa (25/11/2025).

Menurut dr. Martira, setiap negara atau wilayah tujuan liburan memiliki pola penyebaran penyakit yang berbeda.

Oleh sebab itu, orangtua sebaiknya memastikan anak sudah menerima vaksin yang sesuai sebelum berangkat.

"Negara yang kita kunjungi memiliki epidemiologi berbeda. Yang perlu diwaspadai adalah demam kuning, meningitis, dengue, dan polio," ucap dia.

Kondisi geografis dan iklim juga menentukan tingkat risiko penularan penyakit. Saat cuaca hujan, suhu tinggi, dan kelembapan meningkat, aktivitas luar ruang membuat anak lebih rentan terserang influenza musiman dan infeksi saluran napas.

Mengapa vaksin anak penting sebelum liburan?

Dari aturan negara hingga bentuk perlindungan anak

IDAI menyarankan orangtua memperhatikan vaksin anak sebelum liburan akhir tahun untuk mencegah penyakit. Simak penjelasannya.Freepik/jcomp IDAI menyarankan orangtua memperhatikan vaksin anak sebelum liburan akhir tahun untuk mencegah penyakit. Simak penjelasannya.

Liburan identik dengan perjalanan jauh, kerumunan, dan kontak dengan banyak orang. Situasi ini meningkatkan risiko penularan penyakit pada anak. Dengan vaksinasi, kamu memberi perlindungan tambahan agar anak tetap sehat selama liburan.

Dr. Martira menegaskan pentingnya pengecekan status imunisasi sebelum berangkat. 

"Harus ada konseling lebih awal. Anak berbeda-beda usianya sehingga perlu perencanaan vaksinasi yang sesuai. Tidak semua vaksin dapat diberikan mendadak sebelum berangkat," ujar dr. Martira.

Tidak hanya itu, IDAI mengingatkan, beberapa negara mewajibkan vaksin tertentu sebelum masuk wilayahnya. Negara-negara di Afrika dan Amerika Selatan biasanya mensyaratkan sertifikat vaksinasi demam kuning.

Untuk memasuki Arab Saudi, misalnya, pelaku perjalan asing sering diwajibkan memiliki vaksin meningokokus, polio, dan demam kuning.

Maka dari itu, orangtua perlu mengecek persyaratan vaksinasi negara tujuan sebelum membeli tiket atau membuat itinerary (rencana perjalanan).

Waktu terbaik untuk vaksin anak sebelum berangkat

IDAI menyarankan orangtua memperhatikan vaksin anak sebelum liburan akhir tahun untuk mencegah penyakit. Simak penjelasannya.pexels.com/pixabay IDAI menyarankan orangtua memperhatikan vaksin anak sebelum liburan akhir tahun untuk mencegah penyakit. Simak penjelasannya.

IDAI menyarankan vaksinasi dilakukan empat hingga enam minggu sebelum keberangkatan. Rentang waktu ini membuat tubuh anak memiliki waktu yang cukup untuk membentuk antibodi secara optimal.

“Jika tidak lengkap, risiko anak terinfeksi meningkat. Selain itu, anak bisa membawa penyakit ke negara lain atau membawa penyakit dari luar ke Indonesia,” kata dr. Martira.

Tidak hanya itu, orangtua dianjurkan untuk memeriksa kartu imunisasi anak, berkonsultasi dengan dokter, serta pastikan memberikan vaksin rutin yang mungkin belum lengkap dan vaksin tambahan yang direkomendasikan sebelum liburan bersama keluarga.

Tag:  #tips #liburan #aman #idai #ingatkan #orangtua #pentingnya #vaksin #anak

KOMENTAR