Cek Warna Keberuntungan Menurut Hari dan Pasaran Jawa: Rahasia Menarik Energi Positif dan Kesuksesan Setiap Hari!
Ilustrasi warna keberuntungan menurut hari dan pasaran Jawa untuk menarik energi positif dan kesuksesan setiap hari. (Foto: freepik/ roman)
13:34
14 Oktober 2024

Cek Warna Keberuntungan Menurut Hari dan Pasaran Jawa: Rahasia Menarik Energi Positif dan Kesuksesan Setiap Hari!

- Dalam Primbon Jawa, warna memiliki makna yang sangat dalam dan dipercaya dapat mempengaruhi kehidupan seseorang, termasuk membawa keberuntungan, ketenangan, serta kesuksesan.

Dengan adanya hal ini, sangat penting untuk memilih warna yang tepat setiap harinya agar aktivitas berjalan lancar dan mendapatkan hasil yang maksimal.

Dilansir dari kanal YouTube Primbon Tanah Jawa pada Senin (14/10), Primbon Jawa memberikan panduan mengenai warna keberuntungan berdasarkan hari dalam seminggu serta pasaran, yaitu siklus lima hari yang dikenal dalam budaya Jawa, seperti Kliwon, Legi, Pahing, Pon, dan Wage.

Untuk menerapkan panduan warna keberuntungan ini, kita harus terlebih dahulu memahami kapan hari berganti, karena perhitungan waktu dalam budaya Jawa sedikit berbeda dengan kalender umum yang kita gunakan sehari-hari.

Ada dua jenis perhitungan waktu yang digunakan untuk menentukan pergantian hari. Pertama, perhitungan waktu masehi atau syamsiah yang digunakan secara umum di kalender modern.

Dalam perhitungan masehi, hari akan berganti pada pukul 00.01. Misalnya, jika sekarang hari Senin dan jam menunjukkan pukul 24.00, maka tepat pada pukul 00.01 hari sudah berganti menjadi Selasa.

Kedua, ada perhitungan waktu hijriah atau qomariah yang lebih sering digunakan dalam konteks keagamaan atau dalam kalender Islam.

Berbeda dengan perhitungan masehi, dalam perhitungan hijriah, pergantian hari tidak terjadi di tengah malam, tetapi setelah waktu tengah hari.

Misalnya, jika saat ini adalah hari Sabtu dan jam menunjukkan pukul 11.30, maka tepat pukul 12.01 sudah masuk hari Minggu menurut perhitungan hijriah.

Berdasarkan pemahaman ini, Primbon Jawa menyarankan agar seseorang selalu mempersiapkan dua warna keberuntungan untuk setiap hari.

Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi jika aktivitas yang direncanakan berlangsung melampaui batas waktu pergantian hari.

Adapun warna keberuntungan menurut Primbon Jawa untuk setiap hari dalam seminggu adalah sebagai berikut:

1. Senin: Kuning

2. Selasa: Merah dan Kuning

3. Rabu: Putih dan Hitam

4. Kamis: Merah

5. Jumat: Hitam

6. Sabtu: Putih

7. Minggu: Abu-abu

Selain warna keberuntungan yang ditentukan berdasarkan hari, Primbon Jawa juga memberikan panduan warna keberuntungan yang ditentukan oleh pasaran dalam kalender Jawa. Adapun wrna keberuntungan berdasarkan pasaran adalah sebagai berikut:

1. Kliwon: Hitam dan Putih

2. Legi: Putih

3. Pahing: Merah

4. Pon: Kuning

5. Wage: Merah

Misalnya, jika seseorang memiliki pertemuan penting pada hari Rabu pukul 11.00 siang, maka ia dianjurkan untuk mengenakan pakaian dengan warna keberuntungan hari Rabu, yaitu putih atau hitam.

Namun, jika pertemuan tersebut berlangsung hingga pukul 13.00, yang sudah melewati batas pergantian hari ke Kamis menurut perhitungan hijriah, maka sebaiknya orang tersebut juga menyiapkan pakaian berwarna merah, yang merupakan warna keberuntungan untuk hari Kamis.

Dengan demikian, keberuntungan dapat terus mengalir tanpa terputus meskipun aktivitas melampaui waktu pergantian hari.

Untuk seseorang yang ingin menyesuaikan warna keberuntungannya dengan hari lahirnya, Primbon Jawa menganjurkan untuk menggabungkan warna dari hari dan pasarannya.

Sebagai contoh, jika seseorang lahir pada hari Minggu dengan pasaran Legi, maka warna keberuntungannya adalah abu-abu (Minggu) dan putih (Legi).

Sementara itu, jika seseorang lahir pada hari Jumat dengan pasaran Pahing, maka warna keberuntungannya adalah hitam (Jumat) dan merah (Pahing).

Dengan memahami dan menggunakan panduan warna ini, dipercaya seseorang dapat menarik energi positif dan keberuntungan dalam berbagai aspek kehidupan, mulai dari pekerjaan, pertemuan penting, hingga urusan pribadi.

Dalam penerapan sehari-hari, panduan warna keberuntungan ini bisa diimplementasikan dengan cara yang sederhana, misalnya dalam pemilihan pakaian.

Misalnya, seseorang yang lahir pada hari Jumat Pahing memilih untuk mengenakan pakaian berwarna hitam dan merah saat melakukan aktivitas penting agar keberuntungan selalu mendampinginya.

Pada akhirnya, penerapan warna keberuntungan menurut Primbon Jawa bukan hanya tentang pilihan estetika semata, melainkan juga cara untuk menjaga harmoni dan keseimbangan dalam hidup.

Memilih warna yang tepat dianggap sebagai cara untuk menarik energi positif yang ada di sekeliling kita, dan memanfaatkan pengaruh tersebut untuk menjalani hari-hari dengan lebih lancar dan penuh keberuntungan.

Editor: Setyo Adi Nugroho

Tag:  #warna #keberuntungan #menurut #hari #pasaran #jawa #rahasia #menarik #energi #positif #kesuksesan #setiap #hari

KOMENTAR