



Mengenal Tradisi Melaspas: Dilakukan Jennifer Coppen untuk Sucikan Rumah Baru
Jennifer Coppen yang tengah menempati rumah barunya sempat melangsungkan tradisi melaspas kendati dirinya beragama Islam.
Melalui akun TikTok pribadinya, Jennifer mengaku tetap hidup sebagai seorang Muslim namun menghargai tradisi di pulau tempat ia bernaung.
Sebagai seorang warga Bali, Jennifer melangsungkan tradisi melaspas yang punya nilai sakral bagi masyarakat Pulau Dewata.
Adapun tradisi melaspas yang dilangsungkan oleh istri mendiang Dali Wassink ini diperuntukkan agar rumah barunya bisa terbebas dari roh jahat dan mara bahaya.
"Bali adalah rumahku, aku lahir dan besar di sini. Aku akan selalu mengingat dan menghargai tradisi di pulau ini, agamaku Islam dan aku cinta tuhanku dan agama ku tapi bukan berarti kita tidak bisa saling toleransi, di video ini kita mengadakan acara melaspas atau seperti pembersihan rumah dari roh-roh jahat sesuai kepercayaan orang Bali ( koreksi kalau salah ) aku tidak ikut berdoa aku hanya duduk menemani dan menghargai mereka yang mau mendoakan rumahku," tulis mama Kamari Sky Wassink ini.
Tradisi melaspas punya makna yang sarat akan nilai kesucian yang dijunjung tinggi oleh masyarakat Bali. Kali ini, mari mengenal lebih dalam tradisi melaspas yang dilangsungkan oleh Jennifer Coppen.

Masyarakat Hindu Bali lakukan tradisi ini ketika selesai membangun bangunan baru
Tak hanya rumah baru, seluruh bangunan yang telah dibangun oleh masyarakat Bali akan diberikan upacara melaspas, sebagaimana yang dikutip dari penjelasan laman Wisata Dewata.
Upacara ini dilangsungkan ketika selesai membangun kantor, toko, rumah, hingga kandang untuk menyucikan bangunan tersebut.
Selain bangunan baru, melaspas juga dilangsungkan ketika seseorang kembali ditempati setelah lama ditinggalkan.
Kembali mengutip penjelasan Wisata Dewata, nama melaspas diambil dari dua kata, yakni mlas yang artinya pemisah, dan pas yang berarti tepat.
Secara harfiah, melaspas berarti pemisah yang tepat.
Sesuai dengan namanya, melaspas berusaha membuat pemisah dari dua unsur yang umum digunakan dalam konstruksi sebuah gedung, yakni batu dan kayu.
Kedua unsur tersebut ketika disatukan akan menjadi tempat tinggal yang kokoh dan kuat.
Upacara ini dilangsungkan agar penghuni atau pemakai bangunan tersebut bisa betah tinggal dan terhindar dari berbagai malapetaka seperti roboh dan bangunan rusak.
Tak cukup di situ, penghuni diharapkan dapat terhidar dari sifat-sifat buruk yang berkembang di diri manusia karena lingkungan yang buruk.
Tata cara upacara melaspas
Upacara melaspas dilangsungkan dalam beberapa tahap.
Pertama, melaspas dilangsungkan dalam tiga kategori tergantung dengan kemampuan orang yang memiliki bangunan baru tersebut.
Apabila pemilik bangunan mampu untuk menggelar upacara dalam skala kecil, ia akan melangsungkan upacara kanista.
Upacara madyaupacara digelar untuk mereka yang sanggup melangsungkan dengan skala menengah, dan utama bagi mereka yang berkemampuan untuk melangsungkan dalam skala besar.
![Irfan Bachdim dan Jennifer Bachdim melakukan melaspas di Bali [instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/06/28/95621-irfan-bachdim-dan-jennifer-bachdim-melakukan-melaspas-di-bali.jpg)
Pelaksanaan upacara melaspas diawali dengan ngabayan caru, yakni tahapan merapalkan mantra-mantra untuk mengundang Bhutakala melalui sesajian.
Upacara ini juga dimaksudkan untuk mengusir roh jahat dan mengundang roh baik seperti Dewa Ghana yang merintangi masuknya roh jahat ke dalam bangunan.
Tahapan kedua yakni ngabayan pamlaspas yang dilakukan dengan memasang ulap ulap atau kain suci dan memberikan orti atau pelengkap sesajian yang dibuat dari daun lontar untuk upacara melaspas.
Upacara melaspas juga menggunakan pangurip-urip, yakni arang dari bunga yang melambangkan tiga Dewa dalam Trimurti, yakni Brahma, Wisnu, dan Siwa yang masing-masing memegang peranan penting dalam kehidupan manusia.
Terakhir, ada upacara ngeteg linggih yang dilangsungkan ketika bangunan yang disucikan adalah bangunan suci atau palinggih.
Kontributor : Armand Ilham
Tag: #mengenal #tradisi #melaspas #dilakukan #jennifer #coppen #untuk #sucikan #rumah #baru