Apa Itu Red Flag dalam Hubungan? Tanda Bahaya yang Sering Diabaikan 
Ilustrasi pasangan red flag.(freepik.com)
01:30
6 April 2025

Apa Itu Red Flag dalam Hubungan? Tanda Bahaya yang Sering Diabaikan 

– Dalam menjalin hubungan, sering kali kita mendengar istilah pasangan yang red flag

Istilah ini merujuk pada tanda peringatan dini, bahwa pasangan atau calon pasangan mungkin tidak cocok untuk menjalin hubungan sehat. 

Namun, apa sebenarnya yang dimaksud dengan red flag dalam konteks hubungan?

Apa itu red flag dalam hubungan?

Menurut pekerja sosial klinis berlisensi dan terapis asal Chicago Jennifer Klesman, red flag adalah perilaku, sifat, atau nilai yang menunjukkan ketidakcocokan di masa depan dengan pasangan. 

Hal ini bisa berupa riwayat perselingkuhan, perbedaan gaya hidup yang ekstrem, atau ketidaksesuaian nilai.

“Hal-hal yang menjadi masalah sejak awal seringkali menjadi alasan mengapa hubungan itu berakhir,” ujar Klesman, seperti dikutip dari TODAY, Sabtu (5/4/2025).

Senada dengan itu, psikolog klinis berlisensi Holly Schiff menjelaskan, red flag merupakan pertanda bahwa pasangan kamu mungkin tidak mampu menjalin hubungan yang sehat. 

Dalam jangka panjang, hal ini bisa berbahaya secara psikologis, emosional, bahkan fisik kamu.

Red flag pada dasarnya adalah alasan untuk menghentikan hubungan sepenuhnya atau setidaknya menjaga jarak. Itu adalah petunjuk awal tentang masalah yang lebih dalam,” kata Schiff.

Meski begitu, tidak semua red flag bersifat universal. Tanda peringatan ini bersifat subjektif dan sangat tergantung pada nilai, keinginan, serta preferensi pribadi seseorang. 

Misalnya, bagi sebagian orang, pasangan yang tidak religius mungkin dianggap deal breaker atau tidak bisa ditoleransi, sementara bagi yang lain, hal itu sama sekali tidak menjadi masalah.

Tanda-tanda seseorang yang red flag bisa muncul dari ucapan maupun tindakan seiring berjalannya hubungan. 

Tapi dalam beberapa kasus, diperlukan waktu yang cukup lama hingga seseorang menyadari bahwa mereka sedang menghadapi red flag.

Lebih jauh, pakar kencan Julie Spira menuturkan, banyak orang kerap mengabaikan tanda-tanda peringatan ini karena sudah terbawa perasaan atau terlalu berharap hubungan akan berubah menjadi lebih baik.

“Kadang, orang terlalu terbuai secara emosional sehingga mereka menipu diri sendiri demi meredam dampaknya. Mereka tidak ingin menghadapi kenyataan,” ungkap Spira, dilansir dari InStyle. 

Tidak jarang, red flag justru terlihat jelas setelah hubungan berakhir. Di saat itulah seseorang bisa melihat kembali semua tanda-tanda yang sebelumnya luput dari perhatian.

Editor: Devi Pattricia

Tag:  #flag #dalam #hubungan #tanda #bahaya #yang #sering #diabaikan

KOMENTAR