Panduan Cara Buat Akun PPPK 2024 Lengkap, Penuhi Syarat Ini!
Panduan Cara Buat Akun PPPK 2024 Lengkap, Penuhi Syarat Ini! (Unsplash)
14:58
3 Oktober 2024

Panduan Cara Buat Akun PPPK 2024 Lengkap, Penuhi Syarat Ini!

Untuk Anda yang berminat melakukan pendaftaran pada pembukaan seleksi PPPK 2024, maka artikel ini akan membawa informasi yang berguna. Mulai dari cara buat akun PPPK 2024, cara daftar, syarat, dan jadwal yang berlaku akan disampaikan secara singkat dan jelas di sini.

Secara resmi, pendaftaran PPPK sendiri dibuka pada Selasa, 1 Oktober 2024 lalu. Pendaftaran ini akan dilakukan secara online dan terpusat pada portal SSCASN BKN. Gelombang pertama ditujukan untuk pelamar prioritas guru dan D-IV bidan pendidik tahun 2023, eks tenaga honorer kategori II, tenaga non-ASN yang terdata dalam database BKN, dan tenaga non-ASN yang aktif bekerja di instansi pemerintah.

Cara Buat Akun PPPK 2024

Akun yang akan digunakan adalah akun SSCASN, maka cara pembuatannya adalah sebagai berikut:

  • Masuk ke https://daftar-sscasn.bkn.go.id/akun 
  • Klik menu Buat Akun
  • Lengkap data diri sesuai dengan KTP untuk mencocokkannya dengan database di Dukcapil
  • Masukkan kode captcha yang ditampilkan dan klik Lanjutkan
  • Lengkap data berikutnya, mulai dari data diri di KTP, ijazah, dan pengisian scan KTP dan swafoto
  • Masukkan password untuk akun SSCASN yang Anda miliki
  • Pastikan semua data sudah benar karena data yang telah disimpan tidak bisa diperbaiki
  • Klik Selanjutnya untuk mengecek semua data
  • Klik Kembali jika ingin mengubah data
  • Jika telah selesai, pilih Lanjutkan Login pendaftaran dan cetak Kartu Informasi Akun
  • Akhiri dengan mencetak Kartu Pendaftaran, dan selesai, kini Anda memiliki akun SSCASN BKN

Cara Daftar PPPK 2024

Setelah memiliki akun SSCASN BKN, lanjutkan dengan mendaftar untuk formasi yang dibuka. Caranya adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Jangan Bingung! Ini Contoh Deskripsi Diri Pendaftaran PPPK Guru 3000 Karakter

  • Akses portal resmi SSCASN BKN
  • Lakukan login dengan akun yang sudah dibuat sebelumnya
  • Lengkapi data diri yang diperlukan, mulai dari data pribadi hingga riwayat pendidikan, pastikan semua informasinya benar
  • Unggah dokumen yang diperlukan, seperti ijazah dan gelar, KTP, dan sebagainya
  • Pilih formasi yang tersedia sesuai dengan kualifikasi dan pengalaman
  • Unggah dokumen yang diperlukan sesuai dengan kebutuhan formasi yang dipilih
  • Cek resume dan pastikan semua data sudah benar
  • Kirim pendaftaran dengan klik Submit, dan simpan bukti pendaftaran

Syarat Pendaftaran PPPK 2024

Untuk syarat umumnya sendiri adalah sebagai berikut:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Usia minimal 20 tahun dan maksimal 59 tahun saat melamar
  • Tidak pernah di penjara dengan hukuman pengadilan yang berkekuatan hukum
  • Kartu Keluarga (KK)
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau surat keterangan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil
  • Ijazah
  • Transkrip Nilai
  • Pas Foto
  • Swafoto
  • Menyertakan dokumen pendukung seperti KTP, ijazah, transkrip nilai, SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian), serta dokumen lain sesuai ketentuan formasi
  • Memiliki kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan formasi jabatan yang dilamar

Berkas dan syarat tambahan mungkin muncul setelah Anda memilih formasi yang diinginkan.

Jadwal dan Periode Pendaftaran

Untuk fase pendaftaran sendiri, pengumuman seleksinya akan dilakukan pada 30 September hingga 19 Oktober 2024. Periode pertama telah dibuka pada 1 Oktober 2024 lalu. Tahap ini dilanjutkan dengan seleksi pendaftaran pada tanggal 1 hingga 20 Oktober 2024, dan seleksi administrasi 1 hingga 29 Oktober 2024.

Setelah selesai, akan masuk pada periode pengumuman hasil seleksi administrasi pada 30 Oktober 2024 hingga 1 November 2023, untuk kemudian dilanjutkan ke fase berikutnya.

Itu tadi sekilas penjelasan tentang cara buat akun PPPK 2024 melalui situs resmi SSCASN BKN. Semoga berguna!

Baca Juga: Cara Cek Daftar Nama Honorer Masuk Database BKN 2024 Sebelum Daftar PPPK

Kontributor : I Made Rendika Ardian

Editor: Chyntia Sami Bhayangkara

Tag:  #panduan #cara #buat #akun #pppk #2024 #lengkap #penuhi #syarat

KOMENTAR