Jalani 7 Gaya Hidup Sehat yang Dipercaya Ampuh Cegah Jerawat
Perubahan Gaya Hidup yang Membuat Jerawat Berkurang. (Sumber:freepik)
23:52
22 Januari 2024

Jalani 7 Gaya Hidup Sehat yang Dipercaya Ampuh Cegah Jerawat

Jerawat merupakan salah satu kondisi kulit yang sering dialami oleh sebagian besar orang. Penyebab jerawat itu beragam, mulai dari hormon, pola makan, genetika, dan juga gaya hidup yang tidak sehat.

Pada perempuan biasanya jerawat hormonal muncul ketika masa pubertas atau dalam kondisi pramenstruasi. Kualitas tidur yang buruk, mengonsumsi makan-makanan cepat saji, dan juga stres berkepanjangan, jika tidak segera diubah akan menurunkan imunitas tubuh.

Perubahan gaya hidup berpengaruh pada kesehatan kulit menjadi lebih baik. Berikut ini perubahan yang dapat dilakukan dalam kehidupan sehari-hari untuk mencegah timbulnya jerawat!

1.Bersihkan kulit setiap hari

Dilansir dari Good Rx Health, Langkah awal dalam mencegah jerawat datang kembali adalah mencuci muka secara teratur.

Kamu bisa melakukannya dua kali sehari dan setelah berkeringat untuk membantu menghilangkan minyak, sel kulit mati yang menumpuk.

  1. Belajar untuk Kelola stress

Tanpa kamu sadari, jerawat akan bertambah ketika kamu stres. Menjaga pikiran tetap positif dan meminimalkan stres dapat membantu mencegah munculnya jerawat.

Stres dapat meningkatkan produksi minyak di kulit. Hal ini yang menyebabkan munculnya jerawat. Selain itu, kamu juga bisa melatih meditasi untuk berlatih mengelola stress.

  1. Hindari makanan penyebab jerawat

Makanan tertentu dapat menyebabkan kulit timbul jerawat, seperti makanan tinggi gula dan karbohidrat olahan. Makanan tinggi glikemik dapat meningkatkan kadar insulin dan menyebabkan peradangan.

Menurut penelitian yang diterbitkan dalam Journal of American Academy of Dermatology menunjukkan, mengonsumsi lebih sedikit gula dan karbohidrat akan mengurangi timbulnya jerawat.

Coba untuk membatasi makanan dengan kandungan glikemik tinggi, seperti roti putih, nasi, spageti, kentang goreng, dan soda.

Kamu bisa menggantinya dengan makanan utuh, seperti sayuran, biji-bijian, dan Batasi makanan olahan dalam daftar makanan kamu.

  1. Jangan sentuh wajah

Secara tak sengaja kamu mungkin sering menyentuh wajah. Hal ini bisa mengundang jerawat datang, karena kita tidak tahu seberapa bersih tangan kita.

Ketika kamu menyentuh wajah, minyak, debu, dan kotoran akan menyebar dari jari ke wajah. Jika kamu memiliki kulit wajah yang sensitif sebaiknya hindari hal tersebut, karena bisa memperparah keadaan.

  1. Rajin Olahraga

Dilansir dari Web MD, olahraga teratur baik untuk kesehatan tubuh dan juga kulit kamu. Latihan fisik membantu meratakan kadar gula darah (glukosa) sehingga kadar insulin tidak melonjak.

Kondisi ini dapat membantu mencegah munculnya jerawat. Olahraga juga membantu mengurangi stress dan membuat tidur lebih nyenyak.

6.Dapatkan tidur yang berkualitas

Jika kamu tidak mendapatkan tidur yang nyenyak, tubuh tidak merasa cukup istirahat dan dapat memicu lonjakan kortisol. Hal ini bisa memengaruhi jerawat muncul.

Jadikan tidur sebagai prioritas untuk memberikan tubuh kamu istirahat dan memberikan kesempatan untuk jerawat sembuh.

  1. Bersihkan ponsel

Meskipun kamu tidak rutin melakukan panggilan telepon, tapi kamu sering menyentuh ponsel kamu dengan jari dan secara tidak sadar juga menyentuh wajah.

Seka ponsel dengan kain microfiber yang sedikit lembab setiap hari untuk mencegah bakteri menumpuk dan menyebabkan timbulnya jerawat.

Editor: Nurul Adriyana Salbiah

Tag:  #jalani #gaya #hidup #sehat #yang #dipercaya #ampuh #cegah #jerawat

KOMENTAR