7 Alasan Mengapa Seseorang Tidak Memiliki Teman Dekat, Anda Salah Satunya?
Seorang wanita dewasa./Freepik
12:50
21 September 2024

7 Alasan Mengapa Seseorang Tidak Memiliki Teman Dekat, Anda Salah Satunya?

Seiring bertambahnya usia, terkadang menjadi semakin sulit untuk menjalin hubungan pertemanan yang dekat.

Padahal, saat masih anak-anak, mencari teman bisa dikatakan cukup mudah. Tinggal pergi ke taman bermain, memulai percakapan dengan anak lain, sudah bisa mendapatkan teman.

Kehidupan dewasa memang membawa lebih banyak perubahan dalam membangun hubungan yang mendalam. Bahkan, circle pertemanan pun menjadi lebih sempit.

Dilansir dari Geediting, berikut ini alasan mengapa beberapa orang dewasa merasa tidak memiliki teman dekat.

1. Merasa Malu atau Cemas secara Sosial

Menurut psikologi, rasa malu dan kecemasan sosial menjadi alasan utama mengapa sebagian orang tidak memiliki teman dekat.

Orang dengan gangguan ini cenderung menghindari interaksi sosial. Bahkan, pergi ke tempat umum saja bisa berpikiran was-was jika bertemu orang yang dikenal.

2. Sering Berpindah-pindah

Hidup tidak menetap dan berpindah-pindah memungkinkan untuk bisa bertemu dengan banyak orang baru.

Namun, sering kali di sisi lain juga akan membuat seseorang kesulitan menjalin hubungan pertemanan yang mendalam. Misalnya karena keterbatasan kesempatan untuk bersama.

3. Terlalu Sibuk dengan Karier

Terlalu sibuk untuk kehidupan profesional juga dapat menghalangi terciptanya pertemanan yang intens.

Pasalnya setelah lelah bekerja, seseorang cenderung lebih suka menghabiskan waktunya untuk beristirahat dibandingkan melakukan interaksi sosial.

4. Memiliki Masalah Kepercayaan

Jika seseorang merasa sulit memercayai orang lain, bisa jadi itu menjadi alasan mengapa sulit memiliki teman dekat.

Setiap hubungan pasti membutuhkan rasa saling percaya satu sama lain.

5. Tidak Memiliki Minat yang Sama dengan Orang-Orang di Sekitarnya

Terkadang tidak memiliki kesamaan dengan orang-orang di sekitar juga menghambat untuk bisa mempunyai teman dekat.

Situasi ini akan terjadi dalam setiap tahap kehidupan, tidak peduli berapa pun usia seseorang.

6. Lebih Suka Menyendiri

Seseorang dengan kepribadian yang suka menyendiri biasanya juga akan kesulitan mendapatkan teman.

Pasalnya, mereka cenderung lebih nyaman berada dalam kesendirian daripada berinteraksi sosial.

7. Memiliki Sifat yang Membuat Orang Menjauh

Bicara tentang sifat, ada kondisi tertentu yang menghalangi terjalinnya persahabatan.

Diantaranya seperti sikap kasar, terlalu mendominasi, terlalu mandiri, suka memaksa, dan masih banyak lagi.

Itulah, beberapa alasan mengapa seseorang sulit mendapatkan teman dekat.

Editor: Hanny Suwindari

Tag:  #alasan #mengapa #seseorang #tidak #memiliki #teman #dekat #anda #salah #satunya

KOMENTAR