4 Kesalahan yang Paling Sering Dilakukan Saat Kulit Sedang Berjerawat, Salah Satunya Mencuci Wajah Terlalu Sering!
Ilustrasi orang yang sedang terkena jerawat. (everydayhealth )
17:14
19 September 2024

4 Kesalahan yang Paling Sering Dilakukan Saat Kulit Sedang Berjerawat, Salah Satunya Mencuci Wajah Terlalu Sering!

Kulit adalah organ terbesar manusia yang meliputi tiga lapisan: epidermis, dermis, dan hipodermis.

Lapisan luar dari tubuh ini adalah bagian yang paling terlihat mata, karenanya tidak jarang orang akan merasa tidak percaya diri jika mengalami beberapa masalah kulit.

Ada banyak jenis masalah kulit yang bisa di alami manusia, salah satunya adalah berjerawat.

Jerawat adalah kondisi umum kulit yang disebabkan oleh kelenjar minyak yang tersumbat, meradang atau peningkatan bakteri penyebab jerawat.

Meskipun ada banyak jenis perawatan untuk proses penyembuhannya, ternyata beberapa kebiasaan atau perawatan yang salah malah akan memperparah keadaan.

Dilansir dari Real Simple, berikut empat kesalahan yang paling sering dilakukan saat kulit sedang berjerawat:

1. Mengorek jerawat

Sengaja ataupun tidak, kesalahan ini paling sering dilakukan saat kulit sedang berjerawat.

Mengorek jerawat akan meningkatkan peradangan, yang memicu lebih banyak bakteri masuk ke dalam kulit dan menyebabkan infeksi.

Kebiasaan buruk ini akan lebih banyak memungkinkan terjadinya kemerahan atau hiperpigmentasi.

Gunakan obat totol jerawat, dan kendalikan diri anda supaya tidak mengoreknya untuk mencegah bakteri masuk.

2. Eksfoliasi secara berlebihan

Beberapa orang berpikir melakukannya semakin banyak berarti semakin baik, namun berbeda dengan eksfoliasi secara berlebihan, aktivitas ini akan membuat kulit semakin kering, menghilangkan minyak alami, dan membuatnya rentan berjerawat, hal ini justru akan semakin memperburuk kondisi kulit yang sudah bermasalah.

Eksfoliasi hendaknya tidak lebih dari dua atau tiga kali per minggu dan tidak menggosok atau mengusap kulit saat mengaplikasikannya.

3. Mencuci wajah terlalu sering

Dalam beberapa kasus, kebersihan yang buruk bisa menyebabkan jerawat, akan tetapi penyebab jerawat sangat jauh lebih kompleks.

Mencuci wajah lebih sering atau menggunakan pembersih astringent yang mengeringkan justru akan memperparah kondisi jerawat.

Cuci wajah tidak lebih dari dua kali sehari, atau setelah berolahraga, atau berkeringat, dan selalu gunakan gentle cleanser.

4. Melewatkan pelembab

Banyak orang dengan kulit berminyak merasa perlu menghindari pelembap, namun hal ini justru dapat memperparah jerawat.

Ketika permukaan kulit kekurangan kelembapan, tubuh mungkin akan memproduksi lebih banyak minyak sebagai kompensasinya. Hal ini menyebabkan kulit menjadi kering, bersisik, merah, dan terbentuk lapisan minyak di atasnya.

Jika Anda memiliki kulit berminyak, tidak perlu menggunakan pelembab yang berat. Sebagai gantinya, gunakan pelembab berbahan dasar air yang bebas minyak.

Lebih baik lagi, pilihlah produk dengan bahan yang menenangkan seperti lidah buaya, cica, peptida, dan ekstrak mentimun. Pastikan untuk menggunakannya setiap kali selesai mencuci wajah.

Editor: Hanny Suwindari

Tag:  #kesalahan #yang #paling #sering #dilakukan #saat #kulit #sedang #berjerawat #salah #satunya #mencuci #wajah #terlalu #sering

KOMENTAR