Alasan Aroma Hujan Sangat Menyenangkan untuk Beberapa Orang, Berikut Fakta-fakta Menarik Tentangnya yang Perlu Anda Ketahui
Ilustrasi, hujan yang turun meninggalkan aroma yang menyenangkan. (Freepik)
17:32
12 September 2024

Alasan Aroma Hujan Sangat Menyenangkan untuk Beberapa Orang, Berikut Fakta-fakta Menarik Tentangnya yang Perlu Anda Ketahui

Kebanyakan orang senang sekali menghirup aroma yang dihasilkan setelah hujan turun. Tidak hanya menyegarkan, namun aroma hujan juga terasa menyenangkan. Oleh karena itu, tidak heran banyak orang yang menghirup udara dalam-dalam usai hujan turun membasahi bumi.   Dilansir JawaPos.com dari Green Turf pada Kamis (12/9), aroma hujan yang khas dan banyak disukai ini disebut dengan istilah petrichor. Petrichor dihasilkan karena adanya interaksi antara faktor biologis, kimia, serta waktu.   Lalu, bagaimana aroma hujan ini terasa begitu menyenangkan?  

  Dilansir dari Mirage News, hujan yang turun ke bumi akan mengisi kembali sumber-sumber air dan menghijaukan kembali tumbuhan sehingga lingkungan pun terasa segar.    Oleh karena itu, hanya dengan menghirup aroma hujan saja sudah memicu otak Anda untuk menciptakan perasaan senang dan lega, apalagi ketika sudah lama tidak turun hujan.   Lalu perpaduan antara aroma hujan yang lembut dengan suara tetesan air hujan akan menghadirkan ketenangan dan kedamaian yang melepaskan Anda dari belenggu perasaan dan pikiran negatif yang berlebihan.  

  Kondisi ini dapat menjadi obat yang baik bagi Anda yang mengalami gangguan tidur atau insomnia, kecemasan, depresi, serta penyakit mental lainnya.   Alasan lebih sederhana, dengan turunnya hujan menandakan bahwa sengatan matahari berkurang dan bumi tidak lagi panas sehingga perasaan senang pun timbul.   Kemudian bagaimana aroma hujan ini tercipta telah dijelaskan sebelumnya bahwa terjadi interaksi dari tiga faktor, yakni biologis, kimia, dan waktu.   Selama musim kemarau, tanaman mengeluarkan minyak yang diserap oleh tanah dan bebatuan di sekitarnya. Pada saat yang bersamaan, bakteri tanah atau Actinobacteria menghasilkan senyawa geosmin.   

  Lalu ketika hujan turun, tetesan air hujan yang jatuh ke tanah yang kering akan mengubah minyak yang geosmin menjadi aerosol dan melepaskannya ke udara sehingga terciptalah aroma hujan yang unik dan menyenangkan.   Aroma ini sangat menarik indera penciuman Anda sehingga timbullah respon emosional yang kuat. Jadi, tidak jarang aroma hujan digunakan untuk membangkitkan kembali suatu memori dan perasaan tertentu yang tersimpan.   Hal yang perlu diketahui selanjutnya, aroma hujan dapat Anda rasakan meski berada di area perkotaan. Bedanya, air hujan yang turun di kawasan perkotaan akan berinteraksi dengan minyak yang tersimpan di permukaan bangunan dan jalanan.  

  Terakhir, terkait dengan istilah petrichor yang digunakan sebagai sebutan lain dari aroma hujan adalah gabungan dari kata Yunani, yaitu "petra" yang berarti batu serta "ichor" yang menurut mitologi Yunani merupakan cairan halus yang mengalir di pembuluh darah para dewa.   Istilah tersebut pertama kali digunakan oleh dua Ilmuwan Australia, Isabel Joy Bear dan Richard Grenfell Thomas di tahun 1964 dalam The Nature of Argillaceous Odour.

Editor: Banu Adikara

Tag:  #alasan #aroma #hujan #sangat #menyenangkan #untuk #beberapa #orang #berikut #fakta #fakta #menarik #tentangnya #yang #perlu #anda #ketahui

KOMENTAR