Beda Jatah Bulanan Paula Verhoeven Vs Nagita Slavina: Ada yang Curhat Tak Dapat Uang Perawatan
Isu keretakan rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven kembali berhembus usai sindiran Nikita Mirzani kepada Baim mencuat lewat kontennya di Youtube Crazy Nikmir Real. Dalam konten tersebut, Nikmir pun menyebut Baim akan segera menyandang status sebagai duda.
Bersamaan dengan itu percakapan Paula Verhoeven dengan Nagita Slavina mendadak viral kembali. Dalam percakapan tersebut, Paula sempat bertanya dengan Gigi, sapaan akrab Nagita Slavina, soal jatah uang perawatannya.
“Kamu kalau perawatan pakai uang sendiri apa suami?” tanya Paula kepada Gigi. Belum sempat dijawab oleh Gigi, Paula pun menimpali pertanyaannya.
“Gigi mah gak usah ditanya, dikasih kartu kredit sama suaminya. Bisa dipake kan?” tanya Paula kembali. Gigi pun mengiyakan pertanyaan Paula.
Paula Verhoeven pun mengaku bahwa ia belum pernah diberikan sang suami kartu kredit.
"Kalau aku mah belum (dikasih kartu kredit), kayaknya aku perlu Gigi buat nge-influence (mempengaruhi) suamiku,” lanjut Paula.
Pernyataan Paula ini pun menjadi tanda tanya besar perihal keuangannya dengan sang suami. Sebelumnya, Baim pun juga sempat men-spill soal jatah uang jajan dan belanja sang istri selama satu bulan.
Lalu, berapa sebenarnya nominal jatah bulanan Paula Verhoeven per bulan dengan Nagita yang diberikan oleh suami mereka masing-masing? Simak inilah selengkapnya.
Nominal uang jajan Paula Verhoeven
Baim Wong dan Paula Verhoeven. [Instagram]Keluarga Baim Wong seolah tak pernah lepas dari sorotan kamera. Selain terjun di dunia entertainment, Baim pun juga membangun kanal Youtube Baim Paula yang kini sudah memiliki 21,3 juta subscribers.
Di awal tahun 2022 lalu, Baim sempat mengadakan kumpul bersama dengan Raffi Ahmad di rumahnya. Di tengah obrolan mereka, Baim pun menyempatkan diri untuk menelepon sang istri Paula yang tidak ikut berkumpul bersamanya.
Dalam percakapannya dengan Paula, Baim pun bertanya soal uang yang sempat ia kirimkan dengan sang istri. Paula menyebut bahwa dirinya sudah menerima uang bulanan dari sang suami. "Udah (masuk). Kan aku udah bilang makasih waktu itu, dua ratus juta," jawab Paula dalam telepon tersebut.
Baim pun mengaku dirinya hanya ingin memastikan uang tersebut sudah diterima sang istri. "Aku cuma mau ngecek aja. Takutnya uangnya enggak masuk, gede soalnya. Buat uang jajan ya," sambung ayah dari Tiger Wong tersebut.
Tak lama, Baim pun mematikan teleponnya dan melempar candaan dengan rekan-rekannya. "Hebat kan gue?" tanya Baim sambil bercanda.
Nominal uang jajan Nagita Slavina
Potret Romantis Nagita Slavina dan Raffi Ahmad di London (Instagram)Berbeda dengan Paula Verhoeven yang diberikan uang dengan nominal besar di satu rekening, Nagita Slavina sendiri diketahui menerima beberapa uang dari sang suami, Raffi Ahmad dengan metode yang berbeda.
Raffi Ahmad mengaku menjatahi sang istri uang tunai sebesar Rp 50 juta per bulan.
“Kalau Gigi, aku kasih cash Rp 50 juta. Tapi ada credit card, ada tiga isinya Rp 50 juta, Rp 50 juta, Rp 50 juta. Jadi ya nyampe lah Rp 200 juta (per bulan),” ungkap Raffi dalam kontennya bersama Andre Taulany di tahun 2021 lalu.
Namun, Raffi mengaku sang istri cukup pandai mengelola uang sehingga uang yang ia berikan tidak pernah habis dalam satu bulan.
“Nah, itulah hebatnya Gigi. Uang itu gak pernah ngabisin, kalau dia mau belanja, dia biasa pakai uangnya sendiri. Dia pake credit card kalau perlu aja. Pinter itu dia," puji Raffi kepada sang istri.
Kendati demikian, Nagita kerap menggunakan uang yang diberikan Raffi untuk keperluan rumahnya. Tak jarang, Nagita juga memboyong anggota keluarga lain untuk menemaninya belanja bulanan.
Kontributor : Dea Nabila
Tag: #beda #jatah #bulanan #paula #verhoeven #nagita #slavina #yang #curhat #dapat #uang #perawatan